Efektif Bikin Bayi dan Anak Gemuk! Inilah Susu Penambah Berat Badan Terbaik untuk Bayi dan Anak
Susu Penambah Berat Badan Terbaik untuk Bayi dan Anak--pexels.com
RADARPEKALONGAN - Susu penambah berat badan yang direkomendasikan untuk bayi dan anak-anak. Untuk penuhi nutrisi dan mendapatkan berat badan ideal dengan mudah!
Memiliki tubuh yang kurus terkadang membuat sebagian orang merasa tidak percaya diri. Apalagi jika anak kita memiliki berat badan yang tidak ideal untuk usianya, dikhawatirkan berat badannya akan memberikan pengaruh negatif pada tumbuh kembangnya.
Oleh karena itu, konsumsi susu penambah berat badan bisa menjadi solusi. Susu penambah berat badan pada anak biasanya berfungsi untuk merangsang nafsu makan dan menambah kalsium serta nutrisi yang kurang.
BACA JUGA:Rekomendasi 5 Minuman untuk Menghilangkan Badan Lemas dari Susu Terbaik Buat Orang Tua Usia 50-an
Merk Susu Penambah Berat Badan Terbaik Bayidan Anak
Berikut adalah daftar formula penambah berat badan untuk bayi sejak lahir hingga usia 6 bulan!
1. Nutricia Nutribaby Royal Acti Duobio+1 (Bayi)
Nutricia Nutribaby Royal Acti Duobio+1 merupakan susu penambah berat badan untuk bayi usia 0-6 bulan yang dapat menjadi sumber nutrisi tambahan. Teksturnya yang mirip dengan Air Susu Ibu (ASI) membuat susu ini mudah dicerna usus bayi.
Bisa digunakan untuk usia 0-6 bulan, ukuran: 400 gr, 800 gr dan kisaran harga mulai dari Rp106.000 - Rp226.000.
2. Morinaga BMT Platinum (Bayi)
Susu penambah berat badan bayi ini dapat diberikan pada bayi yang baru lahir hingga usia 6 bulan. Susu ini dapat digunakan sebagai susu pendamping atau pengganti ASI sesuai anjuran dokter. Bisa digunakan untuk usia 0-6 bulan, dan kisaran harga Rp143.000 - Rp275.500.
3. Wyeth S-26 Gold 1 (Bayi)
Susu Formula S-26 Gold 1 cocok untuk bayi berusia 0-6 bulan yang memiliki masalah kesehatan yang tidak memungkinkan untuk mengonsumsi ASI. Namun, susu ini juga baik sebagai susu pendamping ASI.
Kandungan protein, karbohidrat, dan asam linoleatnya dapat meningkatkan pertumbuhan bayi. Kalsium dan mineral yang terkandung dalam susu ini juga dapat memaksimalkan pertumbuhan tulang dan gigi bayi.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: