Rekomendasi Obat Susah Tidur Tradisional Paling Ampuh Atasi Insomnia

Rekomendasi Obat Susah Tidur Tradisional Paling Ampuh Atasi Insomnia

Obat Susah Tidur Tradisional--Freepik.com

RADARPEKALONGANDISWAY.ID - Bagi yang tak suka minum pli suplemen insomnia, kamu juga bisa konsumsi obat susah tidur tradisional yang berasal dari rempah-rempah dan tanaman. 

Rekomendasi obat susah tidur alami juga tak kalah ampuh dari suplemen tablet. Jadi tak ada salahnya juga mengonsumsinya. 

Yuk simak apa saja rekomendasi obat yang ampuh untuk mengatasi susah tidur di malam hari. Jangan skip tulisan ini yaa.

BACA JUGA:Jarang Orang Tahu! 4 Manfaat Tanaman Passion Flower untuk Kamu yang Susah Tidur

BACA JUGA:Ingin Cepat Ngantuk? Coba 5 Minuman Perangsang Tidur Terbaik dari Tanaman Passion Flower dan Buah-buahan

1. Aroma Bunga Lavender

Salah satu obat tidur yang dapat diandalkan adalah aroma bunga lavender. Obat susah tidur ini jangan diminum tapi cukup dihirup saja aromanya.

Obat tidur yang satu ini dapat memberikan rasa tenang pada pikiran. Sehingga membuat tidur lebih pulas dan nyenyak. 

Aroma bunga lavender mengandung senyawa GABA. Senyawa ini dapat menurunkan tekanan darah dan detak jantung. 

Pernapasan yang rileks membuatmu jadi lebih cepat tidur. Rasa kantuk pun cepet membuatmu terlelap sebelum jam 12. 

2. Kacang Polong

Melansir dari jurnal ternama yaitu Sleep and Biological Rhythms, kacang polong mengandung glycine. 

Kandungan glycine ini bisa mengatasi insomnia. Kondisi susah tidur di malam hari walau tubuh sudah capek. 

Kacang polong cocok dijadikan sebagai obat susah tidur tradisional. Terbuat dari alami tanpa campuran bahan sintesis kimia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: siloamshospital