Kirab Merah Putih Awali Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Desa Kalipancur Bojong

Kirab Merah Putih Awali Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Desa Kalipancur Bojong

Kirab merah putih warnai peringatan maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1445 H/2023 M di Desa Kalipancur, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan.-Hadi Waluyo-

KAJEN - Kirab merah putih warnai peringatan maulid Nabi Muhammad SAW tahun 1445 H/2023 M di Desa Kalipancur, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan, Senin, 30 Oktober 2023.

Maulid Nabi akan dilaksanakan oleh Pemuda Pecinta Rosul Pekalongan di Desa Kalipancur, Kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan pada Rabu malam, 1 November 2023 mendatang.

Kirab merah putih ini diikuti oleh 1100 orang. Terdiri dari TNI-Polri dan anggota ormas Islam. Mereka membawa puluhan bendera merah putih dan membentangkan bendera merah putih sepanjang 300 meter dengan menempuh jarak kurang lebih 2 kilometer, Senin, 30 Oktober 2023.

Mayor Inf Nurkhan, selaku Penasehat Pemuda Pecinta Rosul (PPR) Pekalongan menuturkan, kirab merah putih juga memiliki tujuan menumbuhkembangkan jiwa korsa dan rasa nasionalisme kepada masyarakat khususnya para generasi muda.

Baca juga:Kirab Merah Putih dan Parade Alutsista TNI Akan Meriahkan Muktamar Sufi Internasional

"Hari ini kita melaksanakan kegiatan kirab merah putih dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Kegiatan ini diikuti kurang lebih 1100 peserta baik dari TNI-Polri dan ormas Islam yang ada di wilayah kecamatan Bojong," terang Mayor Nurkhan.

Melalui kegiatan ini, Mayor Nurkhan berharap akan mampu menumbuhkan kembali rasa nasionalisme, cinta tanah air dan NKRI pada diri masyarakat khususnya warga Desa Kalipancur Kecamatan Bojong.

"Dengan kirab merah putih seperti ini, harapannya bisa memberikan keteladanan, memperkuat jiwa nasionalisme terhadap generasi-generasi muda sehingga mempunyai jiwa cinta kepada NKRI," pungkasnya.

Sesuai rencana rangkaian kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang digelar oleh Pemuda Pecinta Rosul Pekalongan tersebut diawali dengan kegiatan Kirab Merah Putih. 

Selanjutnya pentas seni dan terakhir kegiatan Maulid Nabi Muhammad yang akan dihadiri oleh ulama karismatik sekaligus Wantimpres Habib Muhammad Lutfhi Ali Bin Yahya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: