Suka Ngemil Tapi Pengen Langsing? Ini Solusinya, 5 Menu Cemilan Sehat yang Enak Cocok untuk Diet

Suka Ngemil Tapi Pengen Langsing? Ini Solusinya, 5 Menu Cemilan Sehat yang Enak Cocok untuk Diet

Dark choco dengan kacang almond,salah satu menu cemilan sehat yang enak untuk diet.-Freepik.com-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Ini dia solusinya, menu cemilan sehat yang enak gak bikin gendut. Menjadi jawaban atas kekhawatiran kamu yang suka ngemil tapi pengen diet.

Suka ngemil memang cenderung lebih mudah menaikkan berat badan. Namun itu semua tergantung jenis cemilan yang kita konsumsi.

Cemilan yang terbuat dari makanan sehat atau real food masih sangat aman dikonsumsi dan justru akan mendukung keberhasilan program dietmu.

Cemilan sendiri adalah makanan ringan dalam porsi yang lebih kecil dan dikonsumsi di antara waktu makan pokok.

Solusi ngemil saat diet adalah memilih cemilan dari makanan sehat atau real food yang kaya nutrisi, protein, serat dan lemak baik.

BACA JUGA:6 Cemilan Orang Diet di Malam Hari yang Tetap Aman dan Ga Bikin Gendut, Salah Satunya Popcorn

BACA JUGA:Cobain Yuk! Inilah 5 Camilan Buah Pendukung Diet, Bagi yang Suka Nyemil Tak Perlu Khawatir Lagi

Karena kandungan nutrisi tersebut justru dapat membantu perut kenyang lebih lama, namun rendah kalori sehingga bikin tubuh tetap langsing.

Pada beberapa metode diet justru memasukkan cemilan pada jam makan harian.

Karena mengkonsumsi cemilan sehat dapat mendukung program berat badan dengan memenuhi rasa lapar tubuh dengan makanan sehat tinggi serat yang akan membuat perut kenyang lebih lama sampai jam makan selanjutnya. 

Lalu Makanan sehat apa saja sih yang bisa dikonsumsi sebagai cemilan saat diet? Berikut contohnya.

1. Kacang-kacangan

Banyak yang belum mengetahui bahwa kacang adalah sumber makanan bergizi yang kaya akan nutrisi seperti lemak baik, protein, dan serat. Tekstur dan komposisi pada kacang sangat cocok dijadikan cemilan bergizi saat diet.

BACA JUGA:6 Manfaat Konsumsi Kacang Almond Tiap Hari, Kaya Vitamin E Bagus untuk Kesehatan Kulit

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: