Terungkap! Berapa Kali Kucing Kawin agar Bisa Hamil? Ini Jawaban yang Sesuai dengan Faktanya

Terungkap! Berapa Kali Kucing Kawin agar Bisa Hamil? Ini Jawaban yang Sesuai dengan Faktanya

Berapa Kali Kucing Kawin agar Bisa Hamil? -Calvin Chai / Unsplash-

3. Calon pasangan yang sehat 

Terutama untuk kucing jantan, mereka sering kali menjadi kunci dalam suksesnya proses kehamilan. 

Kucing jantan yang sehat, bisa mengenali masa estrus kucing betina, serta pernah kawin sebelumnya akan memudahkan proses perkawinan. 

 

Cara Melihat Apakah Perkawinan Berhasil 

Secara umum, perkawinan diperkirakan berhasil jika kucing betina memperlihatkan ciri-ciri seperti berikut: 

  • Masa estrusnya berhenti setlah 2 minggu; 
  • Putingnya menjadi lebih menonjol dan berwarna merah muda; 
  • Nafsu makannya bertambah; 
  • Cenderung sering mual di pagi hari; 
  • Manja dan selalu mencari perhatian; 
  • Perutnya akan terlihat membesar di minggu ke-5 setelah kawin (kamu mungkin akan mengira jika kucingmu hanya sekedar gendut biasa); 
  • Kucingmu akan mulai mencari tempat yang nyaman dan hangat untuk bersarang. 

BACA JUGA: Obat Herbal untuk Kucing Sakit yang Sudah Terbukti Khasiatnya Sejak Zaman Dulu, Dijamin Halal dan Aman

BACA JUGA: Mitos dan Fakta yang Sering Membuat Bingung Majikan: Apakah Kucing Hamil Boleh Dimandikan? Apa Dampaknya?

Bisa disimpulkan bahwa jawaban dari “berapa kali kucing kawin agar bisa hamil” adalah 10-20 kali kawin, bisa dengan kucing jantan yang sama atau dengan kucing jantan lain. 

Selama masa kawin ini pastikan kamu tidak meninggalkan kucing sendirian. 

Berikan mereka makanan yang akan menjadi sumber energi mereka. Serta berikan air segar yang cukup untuk mencegah kucing dehidrasi. 

Untuk kucing betina, disarankan juga untuk memberinya makanan anak kucing yang memiliki lebih banyak gizi serta nutrisi yang dibutuhkan untuk persiapan kehamilan. 

Semoga artikel ini bermanfaat. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: