KB Az-Zahra Sidorejo Tirto Gelar Harlah ke 16, Usung Tema Generasi Tangguh yang Religius, Cerdas dan Berbudaya

KB Az-Zahra Sidorejo Tirto Gelar Harlah ke 16, Usung Tema Generasi Tangguh yang Religius, Cerdas dan Berbudaya

--

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Kelompok Belajar (KB) Az-Zahra Sidorejo Kecamatan Tirto Kabupaten Pekalongan menggelar kegiatan Hari Lahir (Harlah) yang ke 16 dengan tema 'Bersama kita Bangkit Membentuk Generasi Tangguh yang Religius, Cerdas dan Berbudaya' di aula sekolah setempat, Sabtu 13 Januari 2024.

Kepala KB Az-Zahra Sidorejo Istianah menyampaikan bahwa dalam Harlah ke 16 ini sesuai visi-misinya yaitu membentuk anak didik yang cerdas dan berakhlakul karimah, kemudian berkembang sesuai tahapan karena di KB Az-Zahra itu usia 2-4 tahun.

"Kita untuk pembelajarannya mengacu sesuai kurikulum, sekarang memakai kurikulum merdeka jadi sesuai budaya pancasila," ucapnya.

Istianah juga menjelaskan tentang rangkaian kegiatan Harlah KB Az-Zahra ke 16 yakni mengadakan lomba anak yaitu memindahkan sedotan, kemudian lomba ibu bekerjasama dengan anak yaitu lomba memasukan bola ke keranjang kemudian dipuncak acara harlah yaitu mengadakan lomba tumpeng.

"Harapannya, dalam Harlah KB Az-Zahra ke 16 ini semoga kami sebagai guru menjadi lebih sabar dalam mendidik anak serta semangat bekerjasama antara guru, wali murid, pengurus, komite dan anak didik, dan berharap semoga anak-anak didik KB Az-Zahra menjadi anak yang sholeh dan sholehah," harapnya.

Sementara itu, Salah satu Pengurus KB Az-Zahra Nur Khayatun berharap dalam harlah KB Az-Zahra ke 16 ini bisa lebih maju, lebih kompak dan lebih baik lagi dari pada tahun sebelumnya.

"Tambah semangat belajarnya, gurunya semangat dalam mengajar, diberi kesehatan, kesabaran dalam mendidik anak supaya bisa mencerdaskan anak bangsa," pesannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: