Inilah 3 Resep Bolu Pisang Kukus Mekar Paling Ekonomis Tanpa Telur dan Mixer Anti Gagal, Wajib Coba!
Inilah 3 Resep Bolu Pisang Kukus Mekar Paling Ekonomis Tanpa Telur dan Mixer Anti Gagal, Wajib Coba!-https://cookpad.com/-
- Cara pembuatan:
- Kupas pisang lalu haluskan menggunakan garpu atau whisk.
- Panaskan gula dan air hingga larut, kemudian tuangkan larutan gula tersebut ke dalam wadah pisang yang sudah dihaluskan, lalu aduk sampai semua tercampur rata dan biarkan hingga dingin.
- Ayak bahan kering seperti tepung terigu, baking powder, soda kue menggunakan saringan. Setelah itu tuangkan adonan pisang sambil terus diaduk menggunakan whisk hingga semua bahan tercampur rata.Lanjut tuangkan minyak sayur dan aduk kembali hingga rata.
- Siapkan cetakan bolu kukus yang dilapisi dengan paper cup lalu tuangkan adonan bolu hingga penuh.
- Sembari menuangkan semua adonan ke cetakan cup, panaskan panci kukusan.
- Masukkan cetakan yang berisi adonan ke dalam panci kukusan yang sudah dipanaskan sebelumnya. Tata cetakan dengan rapi. lalu kukus bolu selama 20 menit atau hingga matang.
- Jika sudah, angkat dan keluarkan dari cetakan.
2. Resep bolu pisang kukus loyang persegi
- Bahan basah:
- 3-4 buah pisang uli
- 50 ml minyak
- 30 ml air
- 1 sdt pasta vanilla
- Bahan kering:
- 180 gr tepung terigu
- 30 gr susu bubuk
- 100 gr gula halus
- 1/2 sdt baking powder
- 1/2 soda kue
- Garam secukupnya
- Cara pembuatan :
- Kupas pisang lalu haluskan menggunakan garpu.
- Masukkan pisang kedalam wadah lalu tuangkan minyak goreng dan aduk sampai semua bahan tercampur rata. Setelah itu tambahkan pasta vanila,lalu
- aduk kembali hingga rata.
- Pada wadah berbeda, siapkan semua bahan kering lalu ayak menggunakan saringan.
- Lanjut campuran semua bahan kering yang sudah diayak ke dalam adonan pisang. Lalu aduk hingga semua adonan tercampur rata. Aduk secara pelan-pelan saja.
- Siapkan loyang dan lapisi dengan kertas roti, lalu tuangkan adonan ke loyang dan ratakan permukaannya.
- Panaskan panci kukusan lalu masukkan loyang untuk dikukus selama 30 menit menggunakan api sedang.
- Agar adonan tidak kempes, lapisi tutup panci menggunakan kain bersih untuk mencegah menetesnya air kukusan ke adonan.
- Angkat dan tunggu dingin lalu keluarkan dari loyang.
BACA JUGA:Inilah 6 Aneka Olahan Pisang Praktis untuk Camilan Akhir Pekan, Daripada Beli Mending Bikin Sendiri!
3. Resep bolu pisang kukus cetakan bunga
- Bahan-bahan:
- 2 buah pisang yang sudah matang
- 100 gr gula halus
- 50 gr minyak sayur
- 200 gr terigu protein sedang
- 1/2 sdt baking soda
- 1/2 sdt baking powder
- 1/4 sdt garam
- 100 cc Santan kekentalan sedang
- Meses secukupnya
- Cara membuat:
- Kupas pisang lalu haluskan menggunakan garpu.
- Masukkan pisang dalam wadah lalu campurkan dengan gula halus, minyak sayur dan garam. Aduk semua bahan hingga rata.
- Lanjut masukkan tepung terigu, baking powder, baking soda dan aduk hingga semua bahan tercampur rata.
- Setelah itu tuangkan santan dan aduk kembali hingga rata.
- Taburi mese secukupnya dan aduk kembali hingga tercampur rata.
- Siapkan cetakan lalu olesi dengan minyak sayur.
- Setelah itu tuangkan adonan ke dalam cetakan sekitar ¾ bagian.
- Panaskan panci kukusan lalu kukus adonan selama 15 menit.
- Setelah matang diangkat dan biarkan dingin baru keluarkan dari cetakan.
Itulah 3 resep bolu pisang kukus mekar paling ekonomis tanpa telur dan mixer. Jadi, apakah tertarik mencoba? Selamat mencoba dan semoga berhasil.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: https://cookpad.com/id/resep/13132628-bolu-pisang-kukus-mekar-3-tanpa-telur-tanpa-mixer