Jangan Bersikap Kasar ke Anak, Jika Tidak Ingin Ini Terjadi! Sebuah Tips Parenting dari Psikolog Elly Risman
Dampak bersikap kasar ke anak, tips parenting Bunda Elly Risman-Elly Risman Official/ Youtube-
2. Menjauh dari Orang Tua
Saat orang tua terus bersikap kasar dan galak ke anak, lama-kelamaan anak juga akan membenci orang tuanya.
Anak nya akan mencari kedamaian di luar rumah dan menjauh dari orang tua. Bahkan akan timbul dendam terhadap orang tuanya sendiri.
Kadang kita temui kasus anak yang enggan untuk mengurus orang tua di masa tuanya. Sikap ini bisa jadi akibat pola asuh yang keras, yang anak dapatkan saat kecil.
Jadi jangan langsung salahkan anaknya, cobalah untuk mengintropeksi diri apa yang sudah dilakukan orang tua saat anak masih kecil.
Nah itu tadi beberapa dampak negatif yang bisa terjadi saat orang tua terus bersikap galak kepada anak.
Memang ada salahnya anak melakukan sesuatu hal yang membuat orang tua kesal dan kecewa. Namun cobalah berpikir kembali sebelum membentak anak, bisa jadi ada pola asuh dari orang tua yang keliru dan menyebabkan anak berbuat demikian.
Jadi, Elly Risman mengingatkan, "Jangan sampai menghina anak hanya karena tidak mau melakukan hal-hal yang engkau perintahkan."
Karena dampak dari ini sangatlah besar dan membekas hingga anak dewasa. Kemudian Elly Risman memberikan tips saat dirasa ada sikap anak yang membuat orang tua kesal.
1. Duduk untuk Instrospeksi Diri
Saat anak melakukan kesalahan, sebelum langsung memarahinya, cobalah untuk merenung. Ingat kembali apa saja yang sudah Ayah bunda lakukan kepada anak.
2. Pikiran Mana yang Lebih Penting
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: