Berburu Oleh-oleh Batik Jadi Tujuan Para Pemudik yang Singgah di Pekalongan

Berburu Oleh-oleh Batik Jadi Tujuan Para Pemudik yang Singgah di Pekalongan

Berburu- berburu oleh-oleh batik di Pasar Grosir Batik Setono Kota Pekalongan.-FOTO-Dwi Fusti Hana Pertiwi

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID- Saat mudik di Pekalongan, tidak lengkap rasanya tanpa membeli kain batik khas pesisiran sebagai oleh-oleh untuk keluarga maupun kerabat.

Ada banyak pusat belanja produk batik yang bisa disinggahi pemudik saat di Pekalongan, di antaranya ialah Pasar Grosir Batik Setono.

Memiliki lokasi yang stategis dan mudah dijangkau kendaraan pribadi maupun umum karena berada tepat di pinggir jalur Pantura, pasar grosir batik setono menjadi tujuan pemudik untuk singgah dan belanja batik disana.

BACA JUGA:Wabup Pekalongan Riswadi Hadiri Halal Bihalal dan Silaturahmi Pemuda Desa Gutomo

Memasuki musim mudik dan balik lebaran seperti sekarang, tidak sedikit para pemudik dari kota rantau menyerbu Setono untuk membeli produk batik khas Pekalongan sebagai oleh-oleh untuk orang-orang tersayang.

Setono selain sebagai pusat belanja dalam  partai besar dan eceran, juga cocok untuk wisata belanja, terutama bagi pencinta batik dan kerajinan aksesoris yang semuanya berbahan dasar batik.

BACA JUGA:Gelar Lomba Tahfidz Bertajuk THR dan Moedik, Hotel Santika Pekalongan Sukses Ciptakan Jebolan Generasi Unggul

Sehingga wajar bagi para pemudik tidak lengkap rasanya tanpa membeli kain batik khas sebagai oleh-oleh saat berkunjung di Pekalongan.

Salah satu pengunjung asal Jakarta, Misrochah mengaku sengaja singgah ke pasar grosir batik setono usai menyelesaikan libur lebaran untuk berburu batik sebagai oleh-oleh.

BACA JUGA:2 Atlet NPCI Kabupaten Pekalongan Masuk Pelatda Jateng, Akan Bertanding di Peparnas 2024 di Medan

BACA JUGA:Diduga Korban Pengeroyokan Usai Nonton Dangdutan di Pekalongan, Ditemukan Meninggal di Sungai Sragi

"Udah selesai liburan di Pekalongan, ini sengaja mampir mau beli oleh-oleh batik buat di bawa ke Jakarta," ujar dia, Selasa (16/4/2024).

Menurutnya, hampir setiap tahun usai libur mudik lebaran selalu singgah untuk beli batik sebagai oleh-oleh khas di Pekalongan. "Beli batik karena jadi ciri khas Pekalongan kan. Harganya juga masih terjangkau, pilihan nya juga banyak dan lengkap kan," lanjutnya.

Disini, terdapat banyak pilihan batik mulai dari daster, blouse, kemeja, celana dan lainnya. Harga yang ditawarkan juga cukup terjangkau.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: