Spoiler Alert! Ini Fakta Anak yang Menghianati Himejima Gyoumei si Pilar Batu: Ada Hubungannya dengan Zenitsu

Spoiler Alert! Ini Fakta Anak yang Menghianati Himejima Gyoumei si Pilar Batu: Ada Hubungannya dengan Zenitsu

Ini Dia Anak yang Menghianati Himejima Gyoumei si Pilar Batu di KnY Season 4 Eps 7: Ada Hubungannya dengan Zenitsu -Demon Slayer/Netflix-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID – Setelah nonton Kimetsu no Yaiba: Hashira Tarinig Arc eps & kemarin, pasti banyak yang bertanya-tanya, siapa anak yang menghianati Himejima Gyoumei sang Pilar Batu? 

Ternyata, dia memiliki latar belakang ceritanya tersendiri yang cukup rumit dan masih akan muncul di episode yang akan mendatang di serial anime Kimetsu no Yaiba. 

Bagi kamu yang belum membaca seluruh manga karya Koyoharu Gotouge ini mungkin belum mengetahui keseluruhan fakta mengenai anak nakal ini. 

Jika kamu yang ingin tahu lebih lanjut mengenai kebenaran dari karakter yang menarik ini, yuk simak pembahasan berikut! 

BACA JUGA:3 Film Indonesia yang Mirip dengan Ipar Adalah Maut, Tentang Perselingkuhan yang Bikin Greget!

BACA JUGA:4 Rekomendasi Film Romantis yang Cocok Ditonton Bersama Pasangan, Bikin Suasana Penuh Cinta

Sebelum sampai ke Season 4, sebenarnya anak dengan surai hitam ini pernah muncul sekali dalam Season 2 dan menjadi bagian penting dalam backstory Agatsuma Zenitsu

Kala itu Zenitsu hampir mati dalam misi membasmi iblis laba-laba, dan kilas baliknya muncul ketika dia berhadapan dengan sosok anak berambut hitam ini. 

Nama aslinya adalah Kaigaku, dan dia merupakan salah satu murid dari Kuwajima Jigoro yang merupakan mantan Pilar Petir, bersama dengan Zenitsu. 

Kehadirannya dalam kilas balik Zenitsu memang tidak lama, namun hal itu cukup penting dalam plot ke depan Kimetsu no Yaiba serta pengembangan karakter Zenitsu. 

BACA JUGA:5 Film Indonesia Terbaik di Netflix yang Wajib Ditonton, Salah Satunya Karya Joko Anwar

BACA JUGA:Anime Terbaru Dandadan Bakal Segera Tayang Oktober 2024! Seiyuu Tanjiro Demon Slayer Jadi Pengisi Suara MC

Kaigaku adalah karakter yatim piatu yang keras, dan mempercayai bahwa kekuatan untuk bertahan hidup adalah satu-satunya hal yang bisa membuat seseorang dihormati. 

Itu mengapa dia rela melakukan hal apa pun, bahkan mengemis dan mencuri, agar bisa tetap bertahan hidup. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: