Hidden Gem! Sinopsis Anime Mononoke 2007 Tentang Sisi Gelap Manusia: Bakal Diadaptasi Jadi Film Trilogi
Hidden Gem! Sinopsis Anime Mononoke 2007 Tentang Sisi Gelap Manusia -Mononoke (2007)-
Dan menurut si Penjual Obat, para roh jahat atau Mononoke ada karena terbentuk dari pemikiran atau perasaan manusia.
Sebelum melakukan tugasnya pun dia akan menanyakan pada para manusia yang terhubung dengan Mononoke tentang dosa apa yang telah mereka perbuat.
BACA JUGA:Sejarah dan 5 Fakta Unik Tentang Iblis di Anime Demon Slayer: Kamu Pati Belum Tahu Tentang Hal Ini!
Dalam 12 episode, ada 5 cerita yang berbeda dan terbagi dalam beberapa potong episode.
Dalam episode 1-2 yang berjudul Zashiki-warashi bercerita tentang masa kelam sebuah penginapan yang dulunya adalah salah satu hotel untuk prostitusi.
Untuk tetap bisa bekerja di sana, para wanita tersebut dilarang memiliki anak. Jika ketahuan mengandung, pemilik penginapan akan melakukan aborsi secara paksa.
Hingga pada akhirnya roh anak-anak yang terperangkap di sana bangkit karena ada seorang wanita hamil yang memaksa menginap untuk kabur dari pembunuh bayaran.
Episode 3-5 berjudul Umibōzu dan menceritakan tentang roh yang bergentayangan di area lautan.
Sang Penjual Obat dan beberapa orang lainnya membayar sebuah kapal untuk membawa mereka ke pulau seberang melalui Segitiga Naga.
Area Segitiga Naga ini terkenal karena banyak kapal melaporkan kemunculan ayakashi dan beberapa juga berujung tenggelam di tengah laut.
Kemunculan Mononoke di permukaan air ini adalah akibat dari penyesalan serta perasaan yang tidak pernah tersampaikan dari salah satu penumpang di kapal tersebut.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: