Rekomendasi Obat Ampuh Atasi Panu, Mulai dari Topikal Hingga Oral

Sabtu 28-10-2023,21:30 WIB
Reporter : Aisya Aulia Latifah
Editor : Akhmad Saefudin

2. Itrakonazol (Spectazole) 200 mg, diminum setiap hari selama lima hari. Obat ini dipercaya  bekerja dengan baik pada sekitar 80 persen dari orang yang menggunakannya. Obat ini biasanya diberikan pada orang dengan infeksi panu yang lebih ringan. 

BACA JUGA:Kamu Panuan? Yuk Kenali Penyebab Panu, Gejala, Faktor Risiko dan Cara Mengatasinya

BACA JUGA:Konsumsi 8 Buah Ini Bisa Menjaga Kesehatan Kulit, dan Bikin Kamu Makin Sehat serta Cantik Lho

Namun pada sebagian penderita panu yang diberi dosis tunggal Itrakonazol, tingkat kekambuhannya lebih tinggi setelah delapan minggu, bila dibandingkan dengan mereka yang diberi dosis tunggal Fluconazole. 

Fluconazole mungkin menjadi pengobatan yang lebih efektif untuk panu daripada Itrakonazol. Namun, untuk mengonsumsi obat oral dalam mengobati panu, kamu sebaiknya berkonsultasi kepada dokter terlebih dahulu agar kamu bisa mendapatkan dosis dan obat yang lebih tepat untuk mengonbati permasalahan panu pada kulitmu. 

Perlu diketahui juga bahwa obat oral memiliki risiko efek samping yang lebih besar, bila dibandingkan dengan obat panu topikal.

Jadi, pastikan kamu menanyakan kepada dokter perihal efek samping yang mungkin terjadi dari obat yang kamu minum untuk menghilangkan panu. 

Itulah beberapa rekomendasi obat ampuh atasi panu yang bisa kamu gunakan untuk mengatasi penyakit gatal yang membuat tingkat kepercayaan dirimu menurun.

Jangan lupa juga untuk tetap mengkonsultasikan ke dokter agar kamu bisa mendapatkan penanganan yang tepat ya! (PEH)

Kategori :