Sabet Penghargaan Dunia! 3 Novel Tentang Perempuan Ini Harus Kamu Baca

Selasa 12-12-2023,11:10 WIB
Reporter : Ana Miratus Sholekhah
Editor : Dony Widyo

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID – Apakah kamu sangat tertarik pada isu gender terutama tentang feminisme? Jika iya, maka rekomendasi novel tentang perempuan ini akan cocok untukmu.

Jika kamu mengira bahwa karya fiksi tidaklah berbobot karena hanya berisi imajinasi penulis belaka, maka itu adalah pemikiran yang salah besar. Kamu justru dapat memperoleh banyak perspektif dengan membaca novel fiksi, salah satunya tentang feminisme yang ada di novel tentang perempuan. 

Beberapa novel yang akan disajikan di bawah ini merupakan novel tentang perempuan yang telah menyabet berbagai penghargaan di dunia.

Di dalamnya, kamu akan bertemu dengan karakter tokoh perempuan yang keren, berikut dengan latar belakang dan masalah kehidupan sehari-hari yang akan membuatmu takjub. Sebab, hal tersebut juga bisa kamu temui di masyarakat.

Jika kamu merupakan pendukung gerakan feminisme, maka novel tentang perempuan ini adalah hal yang sangat penting untukmu.

Jadi, simak sampai akhir, ya!

BACA JUGA Novel Fiksi Sejarah Indonesia Terbaik! Ini 4 Rekomendasinya Untukmu

Red At The Bone 

Ditulis oleh Jacqueline Woodson, novel tentang perempuan yang pertama ini memiliki latar tahun 2001. Sang tokoh utama, Melody, digambarkan tengah merayakan ulang tahunnya yang ke-16.

Di hari itu, dia memakai gaun cantik yang sudah dijahit enam belas tahun yang lalu dan sebenarnya diperuntukkan untuk sang ibu. Akan tetapi, ibu Melody yang bernama Iris ini tidak bisa mengenakannya karena sedang hamil tua.

Novel ini kemudian beralih pada masa di mana Iris masih muda, tetapi harus mengandung janin di dalam perutnya. Dia pun dijatuhi berbagai stigma yang melekat pada perempuan yang hamil di luar nikah, kemiskinan, hingga rasisme yang secara khusus ditujukan kepada warga kulit hitam.

Kamu bisa menyelesaikan novel tentang perempuan yang satu ini dalam waktu yang cepat, sebab novel ini terdiri tidak lebih dari 300 halaman.

Meski begitu, kamu akan terkagum dengan ceritanya yang ringkas, tetapi tidak kehilangan detail serta emosi, terlebih tidak meninggalkan plot hole sedikit pun.

Honour

Novel selanjutnya ditulis oleh seorang penulis berkebangsaan Turki bernama Elif Shafak. Memang, penulis yang satu ini sudah dikenal dengan isu feminisme yang selalu dimuat dalam karya-karyanya.

Kategori :