RADARPEKALONGAN - Sepertinya kamu perlu tahu cara mengatasi rasa baper menurut psikolog Analisa Widyaningrum seperti yang akan dijelaskan berikut ini, jika kamu merasa menjadi pribadi yang mudah baper.
Baper adalah istilah yang sering kali digunakan untuk menyatakan bahwa seseorang telah terbawa perasaan.
Perasaan ini biasanya bersifat sensitif atau lebih menggunakan emosi dalam menanggapi suatu hal, yang dimana hal ini bukanlah tentang percintaan ataupun asmara saja ya.
Menurut psikolog Analisa Widyaningrum, munculnya rasa baper ini disebabkan karena adanya keyakinan yang salah pada diri seseorang terhadap dunia luar, pandangannya terhadap orang lain dan sebagainya.
Hal ini muncul juga biasanya karena adanya rasa membanding-bandingkan diri dengan orang lain, yang pada akhirnya dapat membuat seseorang menyalahkan dirinya sendiri dan akhirnya bisa menyebabkan stres.
Rasa baper ini bisa muncul dalam berbagai kondisi, seperti melihat postingan media sosial, saat seseorang mendapatkan candaan atau kritikan, karena nonton film dan lain-lain.
Sebenarnya timbulnya rasa baper ini wajar, hanya saja jika berlarut-larut, maka hal ini akan sangat mengganggu.
Nah untuk kamu yang mudah merasa baper dan sekali merasa baper ini dibiarkan begitu lama, dan ingin berubah. Maka begini cara mengatasinya.
Cara Mengatasi Rasa Baper Menurut Psikolog Analisa Widyaningrum
1. Ubah cara pandangnya (hidup tidak hanya tentang kamu)
Cara mengatasi rasa baper yang pertama adalah dengan mengubah cara pandang kamu bahwa hidup ini tidak hanya tentang dirimu saja.