RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID – Rekomendasi baju lebaran warna earth tone kini sedang banyak dicari karena kita sudah mendekati bulan suci Ramadhan serta karena penampilannya yang cantik dan anggun.
Di tahun lalu, warna pastel seperti sage green sangat populer hingga banyak orang menggunakan warna itu untuk busana lebaran.
Sekarang, mengikuti tren tahun kemarin, pastel juga masih memiliki pamor yang bagus. Salah satu yang disukai adalah seris warna earth tone yang hangat
Untuk rekomendasi outfit earth tone, kamu bisa cek daftar di bawah ini dan jadikan sebagai referensi untuk mix-and-match.
BACA JUGA: Tren Fashion Ramadhan: 7 Model Baju Lebaran untuk Remaja yang Cocok untuk Segala Gaya dan Acara!
Rekomendasi Baju Lebaran Warna Earth Tone
Beberapa contoh dari warna earth tone adalah autumn branch, root brown, green valley, blackened brown, silver moss, concord blue, dan lainnya.
Warna ini digunakan dalam banyak item fashion yang kini sedang trending. Karena warnanya yang natural, earth tone jadi mudah dipadu dengan banyak warna.
Outfit-outfit ini juga banyak dijual di toko online dengan harga yang bersahabat dan tentunya berkualitas.
Berikut tren fashion Ramadhan warna earth tone yang bisa kamu pakai di hari lebaran nanti:
BACA JUGA: Tren Fashion Ramadhan: 6 Rekomendasi Model Baju Lebaran Wanita 2024, Berani Tampil Beda di Hari Raya
1. Lace dress
Lace adalah kain dengan tekstur berongga dengan hiasan berupa renda. Bahan ini biasanya digunakan untuk membuat pakaian elegan seperti gaun pengantin.