Miliki kemauan belajar yang tinggI
Di pekerjaan pertamamu, banyak hal baru yang harus kamu pelajari agar kamu bisa melakukan pekerjaan dengan baik. Maka, pastikan kamu tidak menjadi orang yang cukup puas dengan kemampuan dan pengetahuanmu.
Jadilah orang yang haus akan ilmu. Teruslah belajar, baik itu belajar hal yang baru, meningkatkan skill yang dimiliki, ataupun berani menerima tantangan.
Ingatkan dirimu bahwa perusahaan akan terus berkembang mengikuti dunia yang dinamis dan perkembangan zaman. Maka, tips agar fresh graduate tampil optimal di pekerjaan pertama adalah dengan belajar sebanyak-banyaknya agar siap untuk menghadapi berbagai tantangan di depan.
BACA JUGA 4 Potret Tokoh Dunia yang Miskin Jadi Kaya, Pernah Hidup Susah Sebelum Jadi Miliarder!
Siap beradaptasi dengan perubahaN
Sikap adaptif adalah hal yang tidak kalah penting dalam membuat fresh graduate tampil optimal di pekerjaan pertama. Kamu bisa menghadapi apa saja di kemudian hari, bahkan hal-hal yang tidak bisa diprediksi sebelumnya.
Jika kamu gagal bersiap menghadapi perubahan, maka besar kemungkinan kamu akan kesulitan dengan pekerjaanmu dan tidak bisa optimal di dalamnya.
Salah satu perubahan itu adalah cara kerja yang berbeda, seperti adanya work from home (WFH), work from anywhere (WFA), ataupun work from office (WFO).
Jika kamu menghadapi situasi tersebut, pastikan kamu menjalin komunikasi yang baik dengan mentor ataupun rekan kerja yang lain. Langkah ini dilakukan agar hasil pekerjaan yang kamu jalani bisa lebih maksimal dan meminimalisir terjadinya kendala yang tak diinginkan.
BACA JUGA 4 Manfaat Komunikasi Efektif dalam Keseharian, Sangat Berguna untuk Kehidupan Sosialmu!
Tidak malu untuk bertanya
Terakhir, hal yang bisa membantu fresh graduate tampil optimal di pekerjaan pertama adalah kemauan untuk bertanya dan menggali informasi dari orang lain. Kamu merupakan seorang yang baru dalam pekerjaan tersebut.
Jika kamu bersikeras untuk belajar secara mandiri dan tidak bertanya dengan orang-orang yang sudah terlebih dahulu bergabung di sana, maka besar kemungkinan kamu akan menemui banyak kekeliruan yang merugikanmu.
Oleh karenanya, jangan ragu untuk bertanya. Kalau kamu memiliki mentor, bisa menanyakan kesulitan yang dialami kepadanya. Namun, jika kamu tidak memiliki mentor, kamu dapat bertanya ke teman yang lain.
Itulah beberapa hal yang harus diperhatikan untuk membantu fresh graduate tampil optimal di pekerjaan pertama. Pastikan kamu mempraktikkannya, ya! (*)