Di Usia 30 Tahun, Perumda Air Minum Torehkan Berbagai Prestasi
PANEN PRESTASI - Dirut Perumda Sendang Kamulyan, Yulianto berfoto bersama dengan Pj Bupati Batang Lani Dwi Rejeki dan Ketua Komisi C DPRD Tofani Dwi Arieyanto dengan latar berbagai piagam penghargaan yang telah ditorehkan Perumda.-Dhia Thufail-
BATANG - Perumda Air Minum Sendang Kamulyan Kabupaten Batang kini memasuki usia ke 30 tahun.
Di usia yang tak lagi muda, perusahaan plat merah ini telah berhasil menorehkan berbagai macam prestasi membanggakan.
Seperti disebutkan Direktur Utama Perumda Air Minum Sendang Kamulyan, Yulianto. Yakni juara 1 kategori Digitalisasi Sistem Produksi dan Distibusi BUMD Air Minum Kategori Sedang.
Peringkat 5 Nasional Kinerja Tertinggi BUMD Air Minum Kementerian PUPR tahun 2022. Peringkat 2 BUMD Air Minum kategori sedang Kinerja Tertinggi pada kelompok pelanggan 50.000 s/d. 100.000.
"Dan penghargaan TOP BUMD AWARD 2023 kategori TOP Pembina BUMD 2023, dan penghargaan TOP BUMD AWARD 2023 kategori TOP BUMD 5 STARS," jelasnya, Senin (31/7/2023).
Dalam kesempatan itu juga, Yulianto melaporkan terkait kondisi perusahaan yang dipimpinnya saat ini dalam kondisi baik dan Sehat.
"Secara umum kondisi Perumda Air Minum Sendang Kamulyan mengarah pada kondisi yang lebih baik. Hal ini dibuktikan dari hasil evaluasi kinerja BPKP tahun 2023 tahun buku 2022. Berdasarkan Indikator penilaian PUPR, naik sebesar 0,07 dari semula 4,10 menjadi 4,17 dengan kategori SEHAT," terangnya.
Yuli pun mengatakan, bahwa peringatan HUT ke 30 Perumda Air Minum Sendang Kamulyan merupakan sarana instropeksi diri. Dengan bertambahnya usia, diharapkan Perumda Air Minum Sendang Kamulyan dapat lebih meningkatkan integritas dan pelayanan prima kepada masyarakat.
"Saat ini, karya nyata yang harus segera kita wujudkan adalah penguatan kesadaran dan kepedulian kita dalam peningkatan kinerja dan pelayanan kepada masyarakat. Apabila hal tersebut terus kita lakukan, Perumda Air Minum Sendang Kamulyan akan bertambah sehat, berkembang, dan semakin sejahtera," terangnya.
Menurut Yuli, jika diibaratkan sebuah perjalanan hidup, 30 tahun bukanlah langkah yang mudah untuk dilalui agar mendapatkan kepercayaan dari masyarakat dalam pengelolaan air. Karena air merupakan sumber kehidupan yang harus dikelola secara professional, dijaga kelestariannya, sehingga dapat memberikan manfaat bagi seluruh lapisan masyarakat.
"Oleh karena itu, pada Hari Jadi Perumda Air Minum Sendang Kamulyan kali ini kami mengusung tema “Sendang Kamulyan Hadir Untuk Kesejahteraan Masyarakat Kabupaten Batang”. Tema ini mengandung do’a mendalam, agar kehadiran Perumda Air Minum Sendang Kamulyan di tengah-tengah masyarakat Batang ini dapat dirasakan manfaatnya, baik melalui layanan air bersih, maupun melalui kepedulian sosial yang nyata," ungkapnya.
Yuli berharap kepada seluruh jajarannya agar dapat selalu memberikan pelayanan prima dan optimal, sehingga dapat memberikan manfaat tidak hanya bagi pelanggan namun juga bagi masyarakat secara umum dan lingkungan.
Masih kata Yuli, bahwa dalam serangkaian HUT ke 30 itu, pihaknya berkesempatan memberikan bantuan sosial kepada masyarakat sekitar lingkungan kantor, cabang, dan masyarakat umum lainnya.
Bantuan yang telah diberikan diantaranya, bantuan modal usaha sebesar Rp 12,5 juta kepada pelaku UMKM Kecamatan Batang. Bantuan modal usaha sebesar Rp 60 juta kepada pelaku UMKM Kabupaten Batang.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: