Belajar Demokrasi Lewat Pemilihan Ketua OSIS
Terlihat salah satu siswa melakukan pencoblosan dibilik suara-FOTO -Malikha
RADARPEKALONGAN - Ada hal yang berbeda di SMK Yapenda 2 Wiradesa, beberapa waktu lalu sekolah yang memiliki 350an siswa ini memilki hari spesial karena sedang menyelenggarakan Pilketos ( Pemilihan Ketua Osis) untuk masa bakti 2023/2024.
Kegiatan yang penuh kreatif dan suatu hal berbeda dengan sekolah yang lain. Pasalnya pemilihan OSIS digelar selayaknya Pemilu (Pemilihan Umum). Menurut Ketua panitia yang sekaligus Ketua Osis periode sebelumnya Warohmatul Rizkiyah menjelaskan bahwa sebelum Pilketos dilaksanakan ada tahapan-tahapan yang di lalui.
Tahapan tersebut mulai dari jadwal pendaftaran, verifikasi data calon, pengundian nomor urut, masa kampanye, orasi penyampaian visi & misi kandidat, hari pencoblosan, serta penghitungan suara. Bahkan untuk pemilihan kandidat pun melalui dapil yang disimulasikan tiap kelas.
"Kalau dari pengalaman Osis dari tahun sebelumnya dari 2022-2023 menurut saya masih ada yang harus diperbaiki karena kan saya itu dari perpindahan ya dari setelah Corona kan itu masih vakum belum aktif dan saya sebagai Ketua pergantian ya merasa mungkin masih ada kesulitan dan harus diperbaiki. Harapannya di ketua Osis yang selanjutnya saya ingin ketua Osis yang sekarang bisa lebih baik daripada saya," ungkap Rizki
BACA JUGA:Festival Tanggap Stunting, Jadi Kegiatan Penutup PBL Prodi Kesmas FIK Unikal
Sementara itu Kepala SMK Yapenda 2 Wiradesa Ruswanto SPd MPd bahwa Pilketos kali ini mengadopsi pemilu yang sesungguhnya agar para siswa belajar demokrasi. Terlebih pada tahun 2025 akan ada hajat Akbar pemilihan Presiden, Wakil Presiden dan Legislatif.
"Ini jadi moment untuk kita ya, kita tidak memilih pemimpin Osis ditunjuk oleh Sekolah namun kita langsung mengaplikasikan makna demokrasi yang sesungguhnya pada moment Pilketos ini. Sehingga kita bisa memberikan edukasi Pemilu sejak dini sebelum mereka menerima haknya pada pemilu sesungguhnya," imbuhnya.
Pihaknya berharap, pemimpin yang terpilih nanti bisa menjadi pemimpin yang baik yang bisa mengayomi semua warga di sekolah dan bisa memajukan SMK Yapenda 2 Wiradesa.(mal)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: