Batik Gajah Oling: Motif Batik Asli Banyuwangi yang Mendunia, Bentuk Menyerupai Belalai Gajah
Motif batik gajah oling khas Banyuwangi.-Shopee/@Mbatikan Banyuwangi-https://shp.ee/9vx4w9i
BACA JUGA:10 Rekomendasi Batik Fashion untuk Tampilan Elegan dan Berbudaya serta Cara Menggunakannya
Namun berbeda dalam filosofi Jawa, motif ini justru memiliki simbol keyakinan bahwa roda kehidupan yang terus berputar, namun kita hanya memiliki kekuasaan yang terbatas serta menyerupai senjata dari Raja Dwarawati dalam dunia wayang.
Mitos Tentang Batik Gajah Oling
Dibalik keindahan dari motif batik tertua di Banyuwangi, ternyata Batik Gajah Oling memiliki mitos yang berkembang di kalangan masyarakat osing.
Konon katanya, pantang bagi keluarga untuk keluar membawa bayi di kala senja. Jikalau dalam kondisi terpaksa keluar rumah dengan membawa anak, satu-satunya cara yang aman yaitu menggendong dengan jarik batik bermotif Gajah Oling. Hal tersebut agar tidak diganggu oleh makhluk halus.
Selain itu, batik Gajah Oling ini juga wajib digunakan dalam beberapa kegiatan upacara adat yang sifatnya sakral, seperti Seblang dan Gandrung. Hal tersebut dipercaya bahwa batik ini lebih disukai oleh leluhur yang ada di Banyuwangi.
Harga Batik Gajah Oling
Salah satu pengrajin batik yang membuat motif batik Gajah Oling di area Banyuwangi yaitu Batik Pringgokusumo. Lokasi dari Batik Pringgokusumo sendiri berada di Desa Labanasem, Kecamatan Kabat, Kabupaten Banyuwangi.
Batik Pringgokusumo merupakan sebuah industri batik rumahan yang proses produksinya dari mulai menggambar motif menggunakan canting hingga proses pewarnaan berada di samping rumah pemiliknya.
BACA JUGA:Catat Ini! 5 Tips Membeli Baju Batik Couple Kekinian 2023, Perhatikan Sebelum Membeli
Harga jual dari Batik Oling yang merupakan salah satu motif batik tertua di Banyuwangi ini dijual kisaran antara mulai dari Rp 50 ribu hingga Rp 300 ribuan.
Harga tersebut ditentukan berdasarkan dari kualitas jenis kain serta lamanya proses pembuatan.
Nah itulah pembahasan sekilas mengenai Batik Gajah Oling Banyuwangi yang merupakan salah satu motif tertua yang dimiliki oleh Kota banyuwangi. Gimana, kamu tertarik untuk membeli Batik Gajah Oling? (SJ)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: