Mengenal Jenis Tanaman Anggek Hitam, Berasal dari Semenanjung Malaya yang Hampir Punah

Mengenal Jenis Tanaman Anggek Hitam, Berasal dari Semenanjung Malaya yang Hampir Punah

mengenal jenis tanaman anggrek hitam-Instagram-katinganmentayaproject

RADARPEKALONGANDISWAY.ID – Bagi kalian, menjaga populasi dan mengenal anggrek sangatlah penting, salah satunya menjaga dan mengenal jenis tanaman anggrek hitam yang kian hari semakin terancam punah.

Anggrek hitam atau bahasa ilmiahnya Coelogyne Pandurata merupakan spesies yang hidup di semenanjung Malaya, yaitu Kalimantan hingga daratan Papua.

Spesies anggrek hitam masuk kategori tanaman langka dan dilindungi oleh pemerintah. Jadi, untuk kalian yang mau memiliki anggrek hitam ini sangat tidak disarankan, harus ada ijin dari pemerintah terkait.

Selain tanaman yang tergolong illegal atau tidak boleh dibudidaya, namun keberagaman jenis dan warna yang indah pada anggrek hitam telah lama menjadi favorit di dunia tanaman hias.

Menjadikan tanaman anggrek hitam ini seringkali diperebutkan oleh pecinta anggrek lainnya, entah itu untuk dijual secara ilegal maupun dicuri.

Baca Juga: Mengenal Tanaman Anggrek Jenis Bulan, Sensasi Aromanya Harum Bak Parfum

6 Panduan Lengkap Cara Merawat Anggrek Bulan agar Tetap Tumbuh Segar dan Berbunga, Pemula Boleh Mencobanya

Inilah faktor penyebab mengapa tanaman anggrek hitam menjadi punah. Faktor lainnya yang mempengaruhi kepunahan anggrek hitam, karena tempat dari habitatnya mengalami kebakaran hutan sehingga anggrek hitam tidak dapat tumbuh dan berkembang.

Mengenal Jenis Tanaman Anggek Hitam

1. Penampilan Anggrek Hitam

Anggrek hitam atau Coelogyne pandurata yaitu tanaman anggrek yang unik, sebab warna bunga anggrek hitam yang sangat gelap. Walaupun dikenal sebagai anggrek hitam, ternyata bunganya memiliki warna yang bervariasi, mulai dari ungu tua sampai cokelat gelap. 

Warna gelapnya memberikan kesan misterius serta elegan, membuat anggrek hitam menjadi incaran bagi para kolektor tanaman hias.

2. Asal Usul Anggrek Hitam

Bagi kalian yang belum asal usul anggrek hitam ini, ternyata anggrek hitam berasal dari kawasan semenanjung Malaya atau Kalimantan sampai dataran Papua, khususnya berasal dari Indonesia. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: