Anggrek Kalian Semakin Besar? Tidak Perlu Khawatir, Begini 3 Cara Mengganti Pot Tanaman Anggrek yang Benar
Anggrek Kalian Semakin Besar? Tidak Perlu Khawatir, Begini 3 Cara Mengganti Pot Tanaman Anggrek yang Benar-Arroya Orchids-Youtube
Selain itu, media tanam tersebut juga memiliki aerasi yang baik, sehingga sirkulasi udara akan terjaga dengan baik yang menyebabkan akar dari tanaman anggrek dapat leluasa untuk bernapas.
2. Memilih Pot yang Tepat
Cara mengganti pot tanaman anggrek yang selanjutnya yaitu dengan memilih pot yang tepat dan sesuai untuk tumbuh kembang tanaman anggrek.
Kalian dianjurkan untuk menggunakan pot dari tanah liat karena pot tersebut dapat menjaga kelembapan yang mana hal tersebut sangat disukai oleh tanaman anggrek.
Tanaman anggrek diketahui juga membutuhkan pot dengan banyak lubang dibawahnya untuk memberikan lebih banyak udara pada akar dan membuat sistem drainasinya menjadi lebih baik.
Pastikan untuk memilih pot yang lebih besar dari pot sebelumnya, minimal pot yang berdiameter 10 centimeter lebih besar dari pot sebelumnya.
3. Pemindahan
Cara mengganti pot tanaman anggrek yang terakhir yaitu proses pemindahan tanaman anggrek dari pot lama ke pot yang baru.
Setelah kalian selesai menyiapkan media tanam dan potnya, tentu saja langkah terakhirnya yaitu dengan melakukan proses pemindahan. Kalian harus berhati-hati saat melakukan proses tersebut karena dapat memengaruhi kondisi tanaman anggrek.
Waktu terbaik untuk memindahkan tanaman anggrek adalah pada saat sore hari setelah proses penyiraman. Kalian dapat menarik keluar tanaman anggrek tersebut secara lembut dan perlahan dari potnya, Kemudian longgarkan akarnya dengan hati-hati lalu lepaskan dari media tanamnya.
Potong akar yang telah mati dengan gunting taman yang steril secara hati-hati, kemudian masukkan tanaman anggrek ke dalam pot baru yang telah disediakan dan tambahkan campuran media tanam yang telah disiapkan sebelumnya.
Pastikan untuk menggunakan media tanam yang bersifat porus dan memiliki sistem drainase dan aerasi yang baik. Selain itu, kalian juga dapat menambahkan sedikit pupuk kandang di atas campuran media tanam yang telah disebutkan di atas.
Setelah selesai melakukan proses pemindahan, letakkan tanaman anggrek tersebut pada tempat yang teduh dan biarkan selama 3 hari atau sampai permukaan media tanamnya lumayan kering sebelum dilakukan penyiraman.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: