Dijamin Awet, Inilah Cara Merawat Mobil Matic, Buktikan Saja Sendiri!

Dijamin Awet, Inilah Cara Merawat Mobil Matic, Buktikan Saja Sendiri!

Honda jazz ge8 matic--Instagram

RADARPEKALONGAN – Saat ini masyarakat lebih tertarik dengan mobil matic, namun masih banyak yang tahu cara merawat mobil matic dengan baik agar tidak mudah mengalami kerusakan.

Pemilihan mobil matic sendiri dilakukan oleh banyak orang karena penggunaan mobil matic dinilai lebih mudah, aman dan nyaman, tidak sama dengan mobil manual.

Melalui artikel ini kami akan memberitahukan cara merawat mobil matic, agar transmisinya berumur panjang dan awet, yuk langsung saja simak sampai selesai.

BACA JUGA: Jangan Sampai Menyesal, Inilah Tips Memilih Mobil Matic Bekas, Biar Tidak Salah Pilih!

Memanaskan mobil setiap hari

Cara merawat mobil matic yang pertama harus kamu lakukan adalah, dengan memanaskannya setiap hari. Hal itu harus dilakukan meskipun mobilnya tidak digunakan hanya berdiam saja di garasi.

Sebenarnya aktifitas sehari-hari pada mobil ini tidak hanya berlaku untuk mobil matic saja, namun juga berlaku untuk mobil transmisi manual.

Meski terlihat sepele, namun biasanya mobil dengan transmisi matic lebih cocok apabila  mesinnya dipanasi setiap harinya.

BACA JUGA: Waspada! 4 Kelemahan Mobil Matic Bekas yang Wajib Kamu Tahu Sebelum Membelinya

Jika mobil maticmu dipanasi mesinnya setiap hari, tentu saja daya kerjanya akan semakin prima dan jarang mengalami masalah.

Selain itu, dengan memanasi setiap hari, juga bisa menjadikan olinya akan tetap merata ke seluruh komponen mesin matic.

BACA JUGA: Baru Punya Mobil Matic, Inilah Cara Manasin Mobil Matic, Dijamin Transmisinya Gak Cepat Aus!

Mengganti oli mesin secara berkala

Pastikan sebagai pemilik mobil matic, kamu rutin mengganti olinya secara berkala. Sebab untuk mobil dengan mesin matic, kondisi mesinnya tergantung pada kesehatan oli mesin dan oli transmisinya.

Kamu harus memperhatikan jadwal penggantian oli transmisi secara berkala, biasanya ditentukan dengan jarak perjalanan mobil.

Idealnya untuk pergantian oli ini dilakukan minimal 25 ribu dan maksimalnya jika sudah menempuh jarak 50 ribu kilometer.

BACA JUGA: 6 Cara yang Benar Belajar Mobil Matic untuk Pemula, Dijamin Langsung Lancar!

Usahakan juga untuk menggunakan oli yang berkualitas tinggi, karena meskipun harganya lebih mahal, namun kualitasnya sudah terjamin.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: