Jadi Pembina Upacara di SMK Muhammadiyah Bligo, Kapolsek Buaran Beri Wejangan untuk Peserta Didik

Jadi Pembina Upacara di SMK Muhammadiyah Bligo, Kapolsek Buaran Beri Wejangan untuk Peserta Didik

BERIKAN WEJANGAN - Kapolsek Buaran Bapak Iptu Safrowi, sedang memberikan wejangan kepada siswa-FOTO -Malikha

RADARPEKALONGAN - Senin, 23 Oktober 2023. Bertempat di halaman SMK Muhammadiyah Bligo berlangsung upacara yang diikuti oleh peserta didik baik kelas X, XI dan XII.

Menariknya upacara kali ini dihadiri langsung oleh Kapolsek Buaran Bapak Iptu Safrowi, yang lebih menariknya lagi beliau juga langsung menjadi Pembina Upacara.

Dalam amanatnya ia menyampaikan beberapa poin, salah satunya adalah masalah anak-anak muda yang gampang masuk dalam kelompok-kelompok yang bertindak kurang baik.

BACA JUGA:Perpustakaan UIN Gus Dur Ramah Anak

"Kami menekankan bahwa anak-anak muda, jangan sampai mengikuti kelompok-kelompok yang biasa disebut "gengster" ini. Fokuslah untuk mencari ilmu di sekolah dan membahagiakan keluarga nantinya," ungkapnya.

Semoga adanya sinergi antara sekolah dan aparat Pemerintah khususnya dari Polsek Buaran ini bisa menjadikan tameng dan arahan yang positif untuk lingkungan sekolah.

"Pendidikan karakter siswa ini memang tidak hanya menjadi tugas sekolah saja, namun juga masyarakat salah satunya aparat Pemerintah khususnya aparat kepolisian,", pungkas Iptu Safrowi.(mal)

BACA JUGA:600 Atlet Ikuti Kejuaraan Tarkam Tingkat Kabupaten Pekalongan

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: