Amankah Diet untuk Remaja? Begini Cara Diet yang Sehat dan Tepat untuk Anak Usia Remaja

Amankah Diet untuk Remaja? Begini Cara Diet yang Sehat dan Tepat untuk Anak Usia Remaja

Ilustrasi olahraga cara aman untuk menurunkan berat badan di usia remaja.-Freepik.com-

Jadi, tidak dianjurkan untuk melakukan diet ketat dengan mengurangi asupan makanan harian. Karena dapat membuat tubuh mengalami kekurangan nutrisi yang sangat penting bagi pertumbuhan tubuh dan perkembangan fungsi kognitif otak.

Berikut tips diet ideal bagi remaja yang sehat dan aman:

1. Buat Rencana dan Tujuan Diet yang Seimbang

Buat rencana diet yang realistis dan aman untuk tubuh. Tidak dianjurkan untuk melakukan defisit kalori yang berlebihan karena dapat menyebabkan tubuh kekurangan nutrisi.

Pada usia remaja beberapa nutrisi seperti vitamin D, kalsium dan zat besi lebih banyak dibutuhkan untuk pertumbuhan tubuh. Dan sumber nutrisi ini diperoleh dari makanan yang dikonsumsi.

Selain itu, kekurangan nutrisi saat diet akan sangat mempengaruhi penurunan proses metabolisme dan pertumbuhan tubuh.

BACA JUGA:Bisa Dicoba Kapan Saja! Berikut 11 Tips Diet Sehat dan Alami untuk Hasil yang Menakjubkan

BACA JUGA:7 Cara Diet Sehat dengan Aktivitas Harian, Mudah dan Efektif

Niatkan diet yang dilakukan sebagai upaya peningkatan kesehatan, bukan semata-mata fokus mengurangi berat badan secara cepat.

Karena, meski lemak yang berlebih rentan menyebabkan obesitas dan keluhan kesehatan lainnya, namun lemak tetap memiliki peran yang penting dalam kinerja organ tubuh. Usia remaja juga lebih banyak membutuhkan kadar lemak tubuh yang berfungsi dalam meningkatkan perkembangan otak.

2. Tetep Makan Teratur dan Bergizi 3 Kali Sehari

Sebagian remaja memilih melewatkan sarapan atau makan malam untuk mencapai berat badan yang. Padahal penting memiliki jadwal makan yang teratur di usia remaja.

Jangan lewatkan tiga waktu makan pokok yaitu saat sarapan, makan siang, dan makan malam.

Karena di usia remaja aktivitas akan mulai lebih padat. Tubuh memerlukan energi setiap saat untuk beraktivitas.

Jika memang sedang dalam program diet, cukup ubah pola makan biasanya dengan pola makan yang lebih sehat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: