Mobil Keluarga Murah 7 Seater Ini Dibandrol dengan Harga 100 Jutaan Saja, Dijamin Nyaman Mengendarainya!

Mobil Keluarga Murah 7 Seater Ini Dibandrol dengan Harga 100 Jutaan Saja, Dijamin Nyaman Mengendarainya!

Mobil Keluarga Murah 7 Seater--Instagram

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Mobil keluarga murah 7 seater ini, mungkin menjadi pilihan yang tepat buat kamu yang hanya memiliki budget 100 juta.

Sebab, hanya dengan budget 100 jutaan kamu sudah bisa membawanya pulang ke rumah, dan dari beberapa rekomendasi yang akan kami berikan ini termasuk keluaran tahun muda.

Saat ini mobil keluarga murah 7 seater, di pasar mobil bekas tersedia dalam beragam merk, selain itu mobil-mobil ini juga memiliki perawatan mesin yang mudah dan murah.

Berikut kami berikan beberapa rekomendasi mobil keluarga murah 7 seater, langsung saja simak sampai selesai ya guys, siapa tahu kamu tertarik.

BACA JUGA: Motor Baru Honda Stylo 160, Harga Bakal Sama dengan Yamaha Grand Filano Dibawah Rp30 Jutaan

BACA JUGA: Lounching Segera Honda Stylo 160, Motor Baru Honda 2024 Skutik Retro Modern dengan Tampilan Menawan

1. Toyota Calya

Rekomendasi mobil keluarga murah 7 seater urutan pertama ada dari Toyota, yaitu Toyota Calya yang juga masuk ke dalam segmen mobil LCGC atau Low Cost Green Mobil.

Toyota Calya sendiri, pertama kali diperkenalkan untuk pasar mobil Tanah Air pada tahun 2016, dan mendapatkan respon yang cukup baik dari para pecinta otomotif.

Mobil ini sendiri merupakan hasil kerjasama, antara Daihatsu dan Toyota, dimana Toyota menghasilkan Toyota Calya, sementara Daihatsu menghasilkan Daihatsu Sigra.

Meskipun jika dilihat dari luarnya mobil ini memiliki ukuran yang kompak, namun jika masuk ke dalamnya kamu akan langsung dibuat takjub karena mampu menampung 7 sampai 8 orang penumpang sekaligus.

BACA JUGA: Mobil Klasik Keren Murah 50 Jutaan Ini, Masih Layak Dikendarai Meskipun Usianya Sudah Tua!

BACA JUGA: Terkuak Motor Baru Honda 2024 Meluncur, Benarkah Itu Honda Stylo 160? Berikut Bocoranya

Selain itu, meski dibandrol dengan harga yang cukup terjangkau, namun mobil ini sudah dilengkapi dengan berbagai fitur canggih, seperti Electronic Power Steering, AC Control, Dual SRS Airbags dan sistem audio 2 DIN.

Membahas mengenai dapur pacu atau mesinnya, mobil ini dibekali dengan mesin 3NR In-line 4 silinder 16 Valve DOHC berkapasitas 1.200 cc.

Mesin berkapasitas 1.200 cc ini, mampu menghasilkan tenaga sebesar 88 Ps dengan torsi puncaknya mencapai 11 kgm, tenaganya ini disalurkan melalui transmisi manual dan otomatis.

BACA JUGA: Siap Meluncurkan Motor Matic Honda Supra 125, Dibekali Spek Mumpuni Tak Kalah Dari Honda BeAT

BACA JUGA: Yamaha FreeGo 2024 Tampilannya Makin Memukau, Siap Merebut Pasar Skuter Matic di Indonesia!

2. Honda Mobilio

Honda Mobilio sendiri menawarkan tampilan yang sporty dengan kabin yang cukup lega, sebab mobil ini mampu menampung hingga 7 orang sampai 8 orang penumpang sekaligus didalamnya.

Di Tanah Air mobil ini ditawarkan dalam beberapa varian, yaitu ada S, E dan RS, untuk varian E dan RS hadir dengan transmisi manual dan otomatis, sementara tipe S hanya tersedia dalam transmisi manual saja.

Honda Mobilio ini, ditawarkan dalam beberapa fitur keselamatan yang cukup canggih dan mumpuni, seperti rem ABS+EBD, Vehicle Stability Control dan juga Hill Start Assist.

Kemudian untuk performa mesinnya, mobil ini dibekali dengan mesin berkapasitas 1.500 cc 4 silinder, dimana mesinnya ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 116 Hp dengan torsi puncaknya 145 Nm.

BACA JUGA: Tidak Harus Mahal, Inilah Motor Listrik Murah Terbaik, Jarak Tempuhnya Cukup Jauh!

BACA JUGA: Suzuki Vespa SUI 125 Tampilannya Klasik Banget, Namun Sudah Memiliki Beberapa Fitur Canggih yang Memukau!

3. Daihatsu Xenia

Rasanya kurang afdhol, jika tidak memasukan mobil sejuta umat alias Daihatsu Xenia ini ke dalam rekomendasi mobil keluarga murah 7 seater.

Daihatsu Xenia generasi kedua ini, memiliki tampilan eksterior yang terlihat cukup sederhana, namun tetap terlihat elegan cocok untuk semua kalangan usia.

Mobil ini juga mampu menampung hingga 7 sampai 8 orang penumpang sekaligus di dalamnya, dan ditawarkan dengan dua varian mesin, yaitu mesin EJ-VE 1.0L 3 silinder dan mesin K3-VE 1.3L 4 silinder.

Mesin berkapasitas 1.0L nya, mampu menghasilkan tenaga hingga 64 hp dengan torsi puncaknya mencapai 90 Nm, sedangkan untuk mesin 1.3L nya mampu menghasilkan tenaga sebesar 94 Ps dengan torsi puncak 120 Nm.

BACA JUGA: Mobil Sedan Mewah Murah 40 Jutaan Ini, Layak untuk Kamu Miliki Gak Bikin Isi Kantong Kering!

BACA JUGA: All New Suzuki APV 2024 Benar-Benar Kombinasi Mobil yang Sempurna, Layak untuk Dimiliki!

Kemudian pada tahun 2015, baru Daihatsu Xenia hadir dengan mesin berkapasitas 1.5L dan tenaga yang disalurkan melalui transmisi manual 5 percepatan dan otomatis 4 percepatan.

4. Suzuki Ertiga

Suzuki Ertiga hadir dengan tampilan eksterior yang cukup elegan serta modern, selain itu mobil ini juga dikenal dengan kabinnya yang luas dan mampu menampung 7 sampai 8 orang penumpang.

Mesinnya sendiri, mobil ini dibekali dengan mesin K15B berkapasitas 1.462 cc DOHC VVT, dan mampu menghasilkan tenaga sebesar 102 Hp pada putaran mesin 6.000 rpm, dan torsi puncaknya mencapai 138 Nm pada putaran mesin 4.400 rpm.

Tenaga yang dihasilkan ini, kemudian disalurkan melalui transmisi manual dan otomatis, selain itu mobil ini juga terkenal memiliki mesin yang bandel dan konsumsi bahan bakar yang irit.

BACA JUGA: Motor Matic Yamaha Fazzio Hybrid, Kian Elegan dengan Tampilan Modern dan Berkelas

BACA JUGA: Selain Honda BeAT, Bakal Hadir Terbaru Motor Matic Bebek Honda Supra 125 Harga Murah

5. Toyota Avanza

Rekomendasi mobil keluarga murah 7 seater selanjutnya ada Toyota Avanza, dengan tampilan eksteriornya yang sederhana namun tetap terlihat elegan.

MPV yang merupakan kembaran Daihatsu Xenia ini, memiliki kapasitas penumpang hingga 7 sampai 8 orang penumpang, sehingga cocok dijadikan mobil keluarga.

Toyota Avanza ini, hadir dengan pilihan mesin berkapasitas 1.300 cc dan 1.500 cc, dimana mesin 1.300 cc nya mampu menghasilkan tenaga sebesar 94 Hp dengan torsinya 120 Nm.

Sementara itu, untuk mesin berkapasitas 1.500 cc nya, mampu menghasilkan tenaga sebesar 107 Hp dengan torsi puncaknya mencapai 141 Nm.

BACA JUGA: Ketahui Sebelum Membeli Inilah Alasan Mobil City Car Makin Populer di Perkotaan, Banyak Peminatnya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: