Ngaji Gus Baha: Banyak Wali Seperti Mbah Moen yang Mencari Ridho Allah dengan Adab Makan yang Benar

Ngaji Gus Baha: Banyak Wali Seperti Mbah Moen yang Mencari Ridho Allah dengan Adab Makan yang Benar

Ngaji Gus Baha: Banyak Wali Seperti Mbah Moen yang Mencari Ridho Allah dengan Adab Makan yang Benar-Tangkap layar -Majelis Kiyai Santri

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Kyai Haji Bahauddin Nursalim atau yang lebih dikenal dengan Gus Baha. Beliau adalah santri dari Mbah Moen, Salah satu ulama yang terkenal dengan kewaliannya.

Gus Baha sering membagikan cerita dalam setiap ceramahnya dengan sangat menarik. Salah satunya adalah cerita tentang kewalian yang didapatkan melalui cara makan yang benar.

Ini bagi sebagian orang seperti tidak masuk akan, akan tetapi ini memang benar adanya dan Gus Baha menjelaskan hal tersebut dalam sebuah ceramahnya.

BACA JUGA:Hutang Lunas dengan Amalan Sholawat Nariyah, Gus Iqdam Jelaskan Waktu dan Cara Membacanya

BACA JUGA:Soal Kredit Motor, Murid Kesayangan Mbah Moen atau Gus Baha Ini Jelaskan Hukumnya Riba Tidak ya

Mengutik dari berbagai sumber, bahwa Gus Baha menceritakan tentang Abu Yazid Al Busthami yang menjadi wali bukan karena wirid, akan tetapi karena makan dengan benar.

Apa yang dimaksud makan dengan benar? Simak penjelasan berikut:

Gus Baha menjelaskan hal ini dengan analogi sederhana dan sangat mudah dipahami oleh siapapun yang membacanya.

Makan adalah kebutuhan pokok yang mutlak harus dipenuhi oleh manusia. Tidak ada satu pun manusia yang mampu hidup tanpa makan. Orang sehebat dan sekuat apapun tanpa makan akan mati.

Itu pertanda hukum dari Allah, bahwa setiap yang punya nyawa, pasti butuh makan. Karena tanpa makan makhluk hidup akan mati.

Gus Baha menceritakan tentang kewalian dari Abu Yazid Al Busthami ini sangat menarik. Jadi beliau terkenal menjadi wali karena makan.

Abu Yazid Al Bhusthami saat makan, beliau dengan penuh kerendahan hati mengucapkan syukur tiada henti kepada Allah. Beliau secara terus menerus mengatakan kepada Allah bahwa betapa lemahnya dan tidak mampunya jika tidak makan.

BACA JUGA:Banyak Pendapat Orang Alim Tentang Riba, Murid Mbah Moen atau Gus Baha Jelaskan Fatwanya!

BACA JUGA:Gus Baha Menyampaikan Gambaran Kehidupan di Surga, Semenarik Apa sih di Sana? Begini Penjelasannya!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: