Skutik Premium Honda Stylo 160 Siap Melibas Jalanan Kota di Pekalongan, Dengan Banderol Mulai Rp28 Jutaan

Skutik Premium Honda Stylo 160 Siap Melibas Jalanan Kota di Pekalongan, Dengan Banderol Mulai Rp28 Jutaan

Honda Stylo 160-FOTO-Istimewa

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID- Skutik Premium Honda Stylo 160 kini sudah hadir dibeberapa Kota termasuk di Pekalongan.

Kehadiran Honda Stylo 160 sebagai motor matic terbaru Honda siap melibas jalanan Kota di Pekalongan.

Memiliki tampilan klasik dan futuristik, Honda Stylo 160 hadir dengan menggabungkan keindahan desain modern dengan sentuhan klasik yang mampu memikat konsumen untuk segera memiliki nya.

Skutik premium ini juga memiliki desain desain nyentrik yang mampu memberikan pengalaman berbeda bagi pengendara saat berkendara di jalanan kota seperti di Pekalongan. 

Memadukan desain harmonis antara elemen-elemen modern dengan nuansa klasik mampu memberikan sentuhan artistik pada setiap sudut.

BACA JUGA:Tampil Makin Gahar Skutik Premium Yamaha XMAX 2024 Kini Punya Warna Baru

Dan yang paling memikat diantaranya ialah fitur-fitur canggih yang mampu menonjolkan kesan futuristik. Tampil dalam penggunaan lampu depan dan belakang yang telah menggunakan teknologi LED. 

Dengan menggunakan teknologi LED, lampu pada Honda Stylo 160 mampu memberikan penerangan yang lebih terang dan tentu lebih tahan lama.  

Selain itu, terdapat juga speedometer digital dan panel instrumen LCD mampu memberikan tampilan yang mewah pada kendaraan ini.

Dengan tampilan digital tersebut, pengendara dengan leluasa dapat memantau informasi seperti kecepatan, odometer, trip meter, hingga level bahan bakar. 

Honda Stylo 160, dilengkapi juga dengan teknologi modern seperti PGM-Fi yang memberikan efisiensi bahan bakar yang lebih baik. Dilengkapi juga pendingin cairan guna menjaga suhu mesin tetap optimal. 

Terdapat juga fitur ACG starter memungkinkan motor dinyalakan dengan lebih halus dan tanpa suara.

BACA JUGA:Motor Baru Honda Beat 150 2024 Hadir dengan Tampilan Gagah dan Agresif, Berkendara Lebih Percaya Diri!

Serta, fitur idling stop system yang akan mematikan mesin secara otomatis saat berhenti dalam kondisi traffic, hal ini juga mampu mningkatkan efisiensi dalam penggunaan bahan bakar, sehingga kendaraan semakin irit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: