Ini Dia Jenis Makanan yang Bermanfaat bagi Penderita Sakit Ginjal yang Dapat Dikonsumsi Lansia Kapan Saja

Ini Dia Jenis Makanan yang Bermanfaat bagi Penderita Sakit Ginjal yang Dapat Dikonsumsi Lansia Kapan Saja

Jenis Makanan yang Bermanfaat Bagi Penderita Sakit Ginjal --Youtube.com/Kunci Sehat

3. Putih telur

Putih telur adalah makanan untuk pengobatan penyakit ginjal yang mengandung protein berkualitas tinggi. Tidak seperti kuning telur yang tinggi fosfor, putih telur baik untuk ginjal karena rendah fosfor.

Jika kamu atau orang terdekatmu menderita penyakit ginjal, sebaiknya makan 2 putih telur berukuran besar (66 gram).

4. Minyak zaitun

Sebagai sumber lemak dan bebas fosfor, minyak zaitun merupakan makanan yang ramah ginjal.

Biasanya sulit bagi penderita penyakit ginjal untuk mempertahankan berat badan. Oleh karena itu, penting untuk mengonsumsi makanan sehat berkalori tinggi seperti minyak zaitun.

Minyak zaitun mengandung lemak tak jenuh tunggal yang bermanfaat bagi tubuh. Selain itu, kandungan natrium, kalium, dan fosfor dalam minyak zaitun juga rendah, sehingga aman untuk penderita ginjal. 

5. Kubis

Kubis kaya akan vitamin dan mineral. Makanan untuk penderita sakit ginjal ini merupakan sumber vitamin K, vitamin C, vitamin B dan asam folat. 

Selain itu, kubis mengandung serat tidak larut yang dapat menunjang kesehatan sistem pencernaan.

BACA JUGA:Inilah 5 Minuman Aman Diminum yang Bisa Menghancurkan Batu Ginjal, Rutin Diminum untuk Kesehatan Ginjal

BACA JUGA:Inilah 4 Bahaya Mengonsumsi Garam Berlebihan Pada Tubuh yang Wajib Diketahui! Bisa Memicu Penyakit Ginjal Loh

6. Dada ayam tanpa kulit

Kamu yang memiliki masalah ginjal sebaiknya membatasi asupan protein. Nah, untuk memastikan kebutuhan protein tetap terpenuhi dan ginjalnya aman, kamu bisa menggunakan dada ayam tanpa kulit, karena mengandung lebih sedikit fosfor, kalium, dan natrium.

Pilih ayam segar dan perhatikan pengolahannya. Saat diolah dengan cara dibakar, ayam biasanya banyak mengandung sodium dan fosfor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: