RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Buah delima (Punica granatum) sudah banyak ditanam di pekarangan rumah warga. Manfaat buah delima untuk kesehatan ternyata luar biasa, seperti menurunkan tekanan darah, mengobati radang sendi hingga meningkatkan daya ingat atau menurunkan risiko alzheimer.
Buah delima memang khas. Banyak biji berukuran kecil berwarna merah di dalamnya. Biji-biji ini dilapisi oleh selaput yang berair dan berasa manis. Namun sedikit asam pula.
Bukan hanya daging buahnya saja yang bisa dimakan, biji delima pun bisa dimakan atau diminum. Tak hanya rasanya yang segar, manis dan sedikit asam, buah delima juga kaya akan nutrisi yang bagus untuk kesehatan tubuh.
Buah delima mengandung protein, mineral seperti kalsium, zat besi, magnesium, fosfor dan kalium, serta mengandung serat yang tinggi. Delima juga kaya akan vitamin C dan folat atau vitamin B9.
Untuk memperoleh manfaat maksimal dari buah delima, sebaiknya makan secara langsung buah ini. Pasalnya, jika dibuat jus maka kandungan vitamin C pada buah delima akan hilang.
Inilah beberapa manfaat buah delima untuk kesehatan dilansir dari halodoc:
1. Mengurangi hipertensi
Untuk mengurangi hipertensi dan mengatur tekanan darah sistolik, cobalah konsumsi buah delima secara teratur.
2. Memiliki sifat antikanker
Buah delima berdasarkan hasil penelitian dapat dapat mengurangi pertumbuhan sel kanker. Sebab, buah dengan biji-bijinya kaya akan antosianin, ellagitanin, dan tanin yang bersifat anti inflamasi, anti proliferatif, dan anti tumorigenik.
3. Memiliki sifat anti inflamasi
Buah delima mengandung antioksidan yang dapat menurunkan peradangan pada sistem pencernaan, serta pada sel kanker payudara dan kanker usus besar.
4. Mengobati radang sendi
Mekstrak buah ini dapat mengobati radang sendi, termasuk juga menghambat enzim penyebab kerusakan sendi. Sehingga dengan mengonsumsi buah delima secara rutin dapat membantu mengobati osteoarthritis.