Jika botol minum stainless steel terbebas dari aroma tak sedap, bersihkan botol stainless steel dengan sabun cuci piring dengan bantuan sikat yang dapat membantu membersihkan botol minum.
Kemudian, bilas menggunakan air bersih yang mengalir sampai bersih dan larutan sabun cuci dan aroma sabun cuci piring tersebut hilang.
3. Air Panas
Cara mengatasi bau tak sedap pada botol minum stainless steel ini bisa dibilang sangat mudah dan sederhana. Selain itu, kalian juga tidak perlu mengeluarkan banyak biaya bahkan terkesan gratis dalam pengaplikasiannya.
Bahan alami yang dimaksud ini adalah air panas. Yups, tidak hanya dapat menghangatkan badan, air panas ini juga sangat baik untuk kebutuhan pembersihan noda dan bau pada botol minum, salah satunya botol minum stainless steel.
BACA JUGA:Wajib Ada di Rumah! Inilah Jenis Tanaman yang Ampuh Mengusir Kecoa, Solusi Ampuh Bagi Penakut Kecoa
Hal ini dikarenakan, air panas ini mengandung kandungan yang dapat mensterilisasi dari kuman, bakteri, dan virus yang menyebabkan penyakit, serta menghilangkan jamur yang menyebabkan botol minum stainless steel menjadi tidak sedap.
Untuk cara pengaplikasiannya pun cukup mudah. Kalian hanya perlu mendidihkan air, lalu memasukkan airnya ke dalam botol stainless milikmu kemudian tutup.
Selagi panas, kocok botol minum yang telah diisi air panas tersebut kurang lebih 3 menit untuk membuat noda, kotoran, dan bau hilang. Kemudian, kalian bisa langsung keluarkan air panas tersebut dari dalam botol.
Setelah itu, kalian bisa mencuci botol stainless tersebut dengan menggunakan sabun cuci piring dan bilas sampai bersih.(*)