ITSNU Pekalongan Jalin Kerjasama dengan Pemda Kaimana Papua Barat

ITSNU Pekalongan Jalin Kerjasama dengan Pemda Kaimana Papua Barat

ITSNU Pekalongan jalin kerjasama dengan Pemda Kaimuna Papua Barat.-Hadi Waluyo-

Kedepannya Bupati Pekalongan berharap agar ITSNU Pekalongan ini dapat menjalin kemitraan yang lebih luas lagi, ITSNU Pekalongan dapat terus tumbuh menjadi lembaga pendidikan unggul dan berkualitas, dapat terlibat aktif dalam penelitian dan pengembangan masyarakat, serta membangun jaringan kemitraan yang kuat.

“Dengan fokus pada keberlanjutan, dan pemanfaatan teknologi, kami yakin ITSNU Pekalongan akan menjadi perguruan tinggi yang akan memberikan dampak positif tidak hanya bagi Kabupaten Pekalongan namun juga daerah-daerah lainnya,” imbuh Bupati.

Baca lagi:UIN Gus Dur Teken MoU dengan IAIN Syekh Nurjati Cirebon

Sedangkan Ketua PCNU Kabupaten Pekalongan KH Muslikh Khudlori mengatakan, PCNU Kabupaten Pekalongan berharap kerjasama yang baru saja ditandatangani tidak menjadikan salah satu pihak menjadi subyek atau obyek saja. Akan tetapi kedua belah pihak saling menjadi subyek dan obyek. 

Artinya bahwa perjanjian tersebut saling menguntungkan antar kedua belah pihak dan tidak merugikan antar salah satu pihak. Dan perjanjian itu tidak hanya berhenti di atas kertas saja, tetapi harus ditindaklanjuti dalam bentuk action yang saling melengkapi.

Disamping dilaksanakan penandatanganan MoU antara Pemerintah Kabupaten Kaimana Provinsi Papua Barat dan ITSNU Pekalongan, juga dilaksanakan penyerahan 15 calon mahasiswa Kaimana kepada ITSNU Pekalongan. Dan ITSNU Pekalongan siap bersinergi dengan siapapun untuk pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, termasuk bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Kaimana.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: