Gaji UMR Bisa Kok Punya Mobil, Inilah 5 Mobil Bekas Harga 40 Jutaan, Yakin Gak Naksir?
mobil bekas harga 40 jutaan--Youtube
RADARPEKALONGAN – Meskipun saat ini banyak sekali muncul mobil-mobil keluaran terbaru, tidak ada salahnya kamu membeli mobil bekas harga 40 jutaan ini.
Kehadiran mobil baru saat ini semakin banyak, namun peminat mobil bekas juga bertambah lho pertahunnya. Hal ini dikarenakan mobil bekas dibandrol dengan harga yang murah, meskipun bisa dikatakan fiturnya sudah ketinggalan jaman.
Mobil bekas harga 40 juta ini bisa dijadikan sebagai salah satu pilihan alternatif, ketika kamu hanya memiliki budget pas-pasan, namun membutuhkan mobil untuk alat transportasi sehari-hari.
BACA JUGA: Cocok Dijadikan Mobil Keluarga, Suzuki Celerio 2023, Cuma Dibandrol dengan Harga 90 Jutaan Saja!
Tidak hanya itu saja, keuntungan membeli mobil bekas juga banyak, salah satunya pembeli bisa memilih dan mempertimbangkan mobil bekas sesuai dengan kebutuhan dengan budget pas-pasan yang dimiliki.
Lalu apa saja rekomendasi mengenai mobil bekas harga 40 juta yang akan kami berikan? Yuk langsung saja simak sampai selesai, dijamin kamu naksir.
BACA JUGA: Tidak Hanya Harganya Saja, Inilah Perbedaan Panther Touring dengan Grand Touring, Tertarik?
Toyota Kijang Kapsul
Urutan pertama mobil bekas harga 40 juta ada Toyota Kijang Kapsul, mobil yang diluncurkan pada tahun 1996 sampai 1998 ini dibandrol dengan harga mulai dari Rp 40 jutaan saja.
Pada awal peluncurannya dulu, Toyota Kijang Kapsul ini menjadi salah satu mobil paling banyak dicari, dan harganya juga bisa dikatakan cukup stabil.
Selain itu, mobil ini juga terkenal memiliki performa yang cukup badak, serta mampu menampung 7 orang penumpang.
BACA JUGA: Pahami Sebelum Membeli, Inilah Kelebihan dan Kekurangan Isuzu Panther 2023, Wajib Tahu!
Isuzu Panther Royal
Siapa sih yang belum mengenal Isuzu Panther, mobil dengan jargon andalannya “rajanya diesel” ini, bisa kamu dapatkan dengan kisaran harga Rp 40 juta saja.
Isuzu Panther Royal ini memang banyak sekali diminati masyarakat Indonesia, selain karena mesinnya yang tangguh, konsumsi bahan bakarnya juga terbilang cukup irit.
Mesinnya sendiri dibekali dengan mesin berkapasitas 2.500 cc, sudah pasti tenaga yang dihasilkan tidak main-main, mobil ini juga ditawarkan dengan ground clearance yang cukup tinggi, sehingga siap melewati semua medan jalan.
BACA JUGA: Murah Banget, Isuzu Panther Reborn 2023, Cuma Dibandrol dengan Harga Rp 200 Jutaan Saja!
BMW E30
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: