Rekomendasi Mobil Klasik Antik yang Cocok Buat Kamu Jadikan Investasi Masa Depan

Rekomendasi Mobil Klasik Antik yang Cocok Buat Kamu Jadikan Investasi Masa Depan

Chevrolet Impala-alitt susanto-YouTube

RADARPEKALONGAN - Mobil klasik antik akhir-akhir ini jadi perbicangan banyak orang di jagat otomotif Indonesia. Mobil tersebut pernah hadir dan dijual di Indonesia pada beberapa tahun lampau dengan berbagai bentuk yang unik serta memiliki nilai sejarah yang tinggi.

Bentuknya yang unik serta memiliki nilai sejarah tersendiri tentu bisa jadi pilihan kamu dalam berinvestasi dengan bentuk yang unik, yaitu menggunakan mobil.

Investasi dengan menggunakan mobil klasik antik tentu bisa jadi alternatif yang tepat buat kamu yang masih bingung untuk mulai melakukan investasi di tahun 2023 ini.

BACA JUGA:Deretan Mobil Manual Terbaik di Indonesia, Ada Mobil Langganan Travel Juga

Investasi dapat lakukan dengan mengawali membeli atau survei di tempat rongsokan mobil bekas atau bahkan dapat mencarinya di tempat pembuangan mobil-mobil bekas yang tidak layak pakai.

Setelah itu kamu dapat merestorasi ulang dari mobil yang kamu temukan tersebut hingga menjadi baru lagi seperti awal pertama rilis. 

Lalu mobil klasik antik jenis apa saja yang cocok untuk dijadikan investasi masa depan di tahun 2023 ini?

Simak pembahasan berikut mengenai rekomendasi beberapa mobil klasik antik yang cocok untuk kamu jadikan investasi.

Rekomendasi Mobil Klasik Antik yang Cocok Dijadikan Investasi

1. Morris Mini

Mobil mungil ini merupakan salah satu produk dari brand terkenal Inggris, yaitu Mini Cooper. Mobil ini menjadi icon dalam film tokoh komedian lawas Mr. Bean.

Mobil dari generasi pertama Mini Cooper ini diproduksi pada tahun 1959 hingga 1967 untuk generasi pertamanya, dan tahun 1969 hingga 1976 untuk generasi keduanya.

Bila kamu berniat untuk mencari mobil ini, mobil Mr. Bean ini dijual kisaran Rp 250 Jutaan hingga Rp 750 Jutaan.

Mobil ini cocok untuk jadikan investasi yang unik selain investasi dengan bentuk property.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: