Berlebihan Saat PDKT, Bisa Jadi Itu Love Bombing! Lakukan 3 Hal Ini untuk Memastikan

Berlebihan Saat PDKT, Bisa Jadi Itu Love Bombing! Lakukan 3 Hal Ini untuk Memastikan

Berlebihan Saat PDKT, Bisa Jadi Itu Love Bombing! Lakukan 3 Hal Ini untuk Memastikan--freepik.com

Pelaku love bombing biasanya menunjukkan sikap bahwa dia ingin terus bertemu dan menghabiskan waktu denganmu. Ini dilakukan biasanya agar kamu terbiasa dengan kehadirannya dan mulai merasa ketergantungan.

Namun faktanya kamu tidak bisa terus-terusan menghabiskan waktumu dengan mereka, karena kamu memiliki kewajiban yang harus dilakukan mulai dari sekolah hingga pekerjaan, begitupun dengan gebetanmu.

Oleh karenanya, orang yang serius menyukaimu akan memberikanmu kebebasan untuk melakukan tugasmu.

Sedangkan pelaku love bombing meluangkan banyak waktu untukmu dan berlaku seolah dia akan selalu ada untukmu kapan pun kamu butuh.

Sekilas memang terlihat bijaksana dan perhatian, tetapi sebenarnya dia ingin membuatmu ketergantungan dengan kehadirannya.

Di masa depan, kamu menjadi tidak enak untuk menolak ajakannya dan merasa bersalah ketika tidak bisa ada untuknya meski untuk alasan yang jelas.

Orang yang melakukan love bombing juga memintamu melupakan waktu dan hanya berfokus pada kebersamaan kalian.

Tidak jarang korban love bombing menjadi kewalahan karena waktu yang seharusnya digunakan untuk mengerjakan tugas sudah habis.

Baca juga Tandai Hubungan yang Tidak Sehat, Apa Itu Love Bombing?

Cari Tahu Minat Sebenarnya yang Dia Sukai

Biasanya, dua orang yang sedang dalam langkah untuk menuju hubungan romantis memiliki keterikatan yang berdasarkan pada kesamaan minat.

Misalnya, kesukaan pada genre musik yang sama akan membuatmu dan gebetan merasa lebih terhubung dengan membicarakan topik tersebut.

Akan tetapi, orang yang melakukan love bombing tidak akan peduli meski minat kalian berbeda. Mereka akan berpura-pura bahwa apa yang kamu sukai juga merupakaan kesukaan mereka.

Kamu perlu memperhatikan apakah dia benar-benar menyukai sesuatu atau hanya karena kamu juga menyukainya.

Jangan lengah, selalu lakukan tiga hal di atas ketika kamu merasa ada yang janggal dengan fase pendekatanmu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: