Amankah Melakukan Diet Ketat? Begini Penjelasannya dan Aturan Diet Ketat
Ilustrasi merencanakan diet ketat agar aman dan berhasil.-Pixel mentah.com/Freepik.com -
Selain itu kekonsisten dalam jam makan saat diet juga dapat meningkatkan fungsi sistem pencernaan menjadi lebih baik. Hal ini akan menghindari organ pencernaan bekerja terlalu keras yang dapat menimbulkan beberapa gangguan pencernaan.
Jam makan yang teratur juga sebagai solusi dari mengontrol nafsu makan yang berlebihan. Di luar jam makan seringkali kita tertipu dengan rasa lapar palsu yang sebenarnya mungkin kamu hanya sedang dehidrasi.
Dengan memiliki jam makan yang teratur bisa mengontrol kita untuk tidak mengikuti nafsu makan yang muncul di luar jam makan.
4. Batasi Mengkonsumsi Karbohidrat dan Gula
Daripada melakukan defisit kalori yang berlebihan, kamu bisa mengganti atau mengurangi asupan karbohidrat sederhana sehari-hari dengan kandungan serat, atau karbohidrat kompleks.
Sebagai contoh, kamu bisa mengganti konsumsi nasi putih dengan nasi merah atau sayuran yang tinggi serat untuk tetap memberi efek kenyang yang lebih lama pada perut.
Kurangi juga konsumsi gula secara berlebihan. Apalagi pemanis buatan yang sering kita temui pada minuman kemasan, permen, keripik kemasan dan semacamnya.
Kandungan karbohidrat dan gula yang berlebihan akan lebih cepat menimbulkan masalah obesitas dan juga memicu terkena diabetes.
5. Variasikan Menu Makanan Sehat
Agar tidak mudah bosan dalam program diet ketat kamu bisa mengatasinya dengan cara memperbanyak variasi makanan sehat yang dikonsumsi. Diet ketat bukan berarti harus monoton hanya mengkonsumsi buah atausayuran untuk menjalankan defisit kalori.
Namun kamu bisa lebih kreatif dengan memilih dan memvarisikan menu makanan dengan kandungan gizi seimbang. Gunakan berbagai sumber makanan bergizi dan masak dengan cara pengolahan yang tepat untuk mendapat menu makanan yang bervariasi tapi juga tetap rendah kalori dan sehat.
Itu tadi beberapa aturan diet ketat yang seringkali terlewat. Dan pada akhirnya justru dapat memicu kegagalan dalam program diet yang sedang dilakukan.
Kemudian yang paling penting ketika melakukan diet adalah nikmati setiap prosesnya. Meskipun sedang melakukan diet ketat jangan terlalu stres dan terfosir dengan hasil. Tetap lakukan hal lain yang menyenangkan dan menjaga suasana hati seperti melakukan hobi dan berolahraga.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: