Ini Dia 8 Sayuran yang Membantu Menurunkan Kolesterol Tinggi, Ampuh Turunkan Kolesterol secara Alami

Ini Dia 8 Sayuran yang Membantu Menurunkan Kolesterol Tinggi, Ampuh Turunkan Kolesterol secara Alami

Sayuran yang Membantu Menurunkan Kolesterol Tinggi--freepik.com/gpointstudio

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Berikut ini beberapa daftar sayuran yang membantu menurunkan kolesterol tinggi.

Kolesterol tinggi adalah masalah kesehatan yang tidak bisa dianggap remeh. Ini adalah masalah kesehatan yang dapat meningkatkan risiko penyakit jantung dan stroke. 

Selain itu, juga meningkatkan berbagai masalah kesehatan lain yang mengancam jiwa. Lantas, bagaimana cara mengatasi masalah kolesterol yang terlalu tinggi? 

Mengutip dari laman mayoclinic.com, selain obat-obatan, perubahan pola makan memegang peranan penting dalam menurunkan kadar kolesterol. 

Salah satu hal penting dari pola makan sehat adalah konsumsi sayuran. Berikut ini sayuran yang dapat menurunkan kolesterol tinggi. 

BACA JUGA:Ternyata Inilah Manfaat Serai untuk Menurunkan Kolesterol dengan Mudah yang Wajib Kamu Tahu

BACA JUGA:Dijamin Ampuh, Inilah 8 Buah yang Dapat Membantu Menurunkan Kolesterol Tinggi dengan Cepat dan Mudah

Sayuran yang Membantu Menurunkan Kolesterol Tinggi

Brokoli

Sayuran yang membantu menurunkan kolesterol tinggi yang pertama adalah brokoli. Ini adalah salah satu makanan super yang sangat berkhasiat untuk kesehatan.

Brokoli mengandung senyawa sulforaphane yang dapat membantu meningkatkan metabolisme kolesterol. 

Konsumsi brokoli secara teratur membantu menurunkan kadar kolesterol LDL (kolesterol jahat). Selain itu juga bermanfaat untuk menstabilkan tekanan darah dalam tubuh.  

Bayam

Bayam adalah sayuran berdaun hijau yang mengandung banyak serat. Sayuran ini membantu mengikat kolesterol di dalam usus sehingga tidak diserap oleh tubuh.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: