Luar Biasa! Ini 4 Trik Komunikasi Ala Rasulullah yang Santun Sekaligus Powerful

Luar Biasa! Ini 4 Trik Komunikasi Ala Rasulullah yang Santun Sekaligus Powerful

Trik komunikasi ala Rasulullah--freepik.com

Allah SWT adalah dzat yang indah dan menyukai keindahan, itu sebabnya Rasulullah juga selalu tampil dengan penampilan yang indah. Kamu tidak bisa menganggapnya sepele, karena berpenampilan baik juga merupakan salah satu penghormatanmu kepada orang yang kamu ajak untuk berkomunikasi.

Dalam trik komunikasi ala Rasulullah, beliau selalu memperhatikan penampilannya agar selalu terlihat baik dan bisa menyenangkan orang yang berkomunikasi dengan beliau.

Salah satu contohnya adalah ketika berjalan, beliau melangkah dengan kaki yang tegap dan tidak menyeret kaki. Pakaian yang beliau kenakan pun selalu baik, santun, bersih, sopan, dan tentu saja menutup aurat.

Ramah dan Penuh Simpati

Komunikasi adalah aktivitas yang melibatkan orang lain, oleh karenanya kamu tidak boleh sembarangan. Salah satu trik komunikasi ala Rasulullah yang harus kamu ikuti adalah bahwa beliau selalu ramah dan menyertakan empati ketika berkomunikasi dengan siapa pun.

Dalam hal ini, ramah berarti bahwa beliau menghargai dan menghormati pendapat orang lain meskipun hal tersebut berseberangkan dengan pendapat beliau.

Rasulullah SAW dalam memberikan contoh komunikasi dan bersosial bahkan pernah bersabda melalui hadits riwayat Thabrani dan Daruquthni, “Orang yanag beriman itu bersikap ramah dan tidak ada kebaiakan bagi orang yang tidak bersikap ramah. Dan sebaik-baik manusia adalah orang yang paling bermanfaat bagi orang lain.”

BACA JUGA Gawat! Ini 5 Tanda Komunikasi yang Tidak Sehat dalam Hubungan, Bisa Membuat Hubunganmu Penuh Konflik

Mempraktikkan Retorika yang Baik

Ciri khas komunikasi Rasulullah SAW adalah sifat yang agung dan tutur kata yang sangat baik. Dalam beretorika, trik komunikasi ala Rasulullah adalah kejujuran, keteraturan, dan kerapian kata-kata sehingga mampu membuat lawan bicara dengan mudah menangkap apa yang beliau maksudkan.

Hal ini turut disampaikan oleh Aisyah RA dalam hadits riwayat Abu Daud yakni, “Rasulullah tidaklah berbicara seperti yang biasa kamu lakukan (yaitu berbicara dengan nada cepat). Namun, beliau berbicara dengan nada perlahan dan perkataan yang jelas dan terang lagi mudah dihafal oleh orang yang mengdengarkannya.”

Sebagai seorang Muslim yang menjadikan Nabi SAW sebagai panutan, sudah seharusnya kamu juga berusaha untuk mempraktikkan trik komunikasi ala Rasulullah. Berbicaralah dengan santun, ya! (")

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: