Tips Parenting Menegur Anak agar Tidak Membantah ala dr Aisah Dahlan, Efektif Bikin Anak Jadi Lebih Nurut

Tips Parenting Menegur Anak agar Tidak Membantah ala dr Aisah Dahlan, Efektif Bikin Anak Jadi Lebih Nurut

Cara menegur anak agar tidak membantah ala dr Aisah Dahlan.-draisahdahlan/ ig-

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Sebuah tips parenting dari dr Aisah Dahlan tentang cara menegur anak agar tidak membantah berikut ini akan sangat membantu para orang tua yang hendak menasehati anak agar lebih nurut dan mudah diarahkan kepada hal-hak baik.

Sebelumnya yang perlu dipahami adalah bahwa anak merupakan cerminan dari orang tuanya. Maka penting sebagai orang tua untuk terus berusaha memberikan pendidikan dan contoh yang baik kepada buah hati.

Selain untuk membentuk anak memiliki karakter yang baik, ini juga menjadi sebuah langkah pencegahan agar kedepannya anak tidak salah langkah atau menjadi pribadi yang suka membantah.

Namun untuk mencapai tujuan ini orang tua juga tidak diperkenankan mendidik anak dengan cara yang kasar. Lalu bagaimana cara yang tepat agar anak tidak gampang membantah dan menurut, saat ditegur atau dinasehati?

Menjawab permasalahan ini dr Aisah Dahlan memberikan beberapa tips parenting yang bisa dilakukan oleh orang tua.

BACA JUGA:Cara Berucap yang Baik pada Anak, Begini Tips Parenting menurut dr Aisah Dahlan

BACA JUGA:Ingin Sukses Menjadi Orang Tua? Ini Beberapa Tips Parenting dr Aisah Dahlan untuk Mewujudkannya

Tips Parenting Menegur Anak agar Tidak Membantah

Dokter Aisah Dahlan menyebutkan bahwa dalam mendidik anak orang tua perlu berlaku lemah lembut. Begitupun saat menghadapi anak yang berbuat salah.

Kadang orang tua menemui anak yang melakukan kesalahan dan memancing emosi negatif.

Munculnya emosi negatif karena distraksi sesuatu adalah hal yang wajar, namun kita tetap dianjurkan untuk mengontrol emosi tersebut.

Saat menyikapi anak yang berbuat salah dengan berbicara kasar atau cara-cara kasar lainnya, disebutkan oleh dr Aisah Dahlan ini adalah karena adanya rasa memiliki dan ingin mengontrol tingkah laku anak.

Padahal dari awal menjadi orang tua kita perlu paham bahwa anak adalah sebuah berkah dan amanah yang harus dijaga. Dan juga dianjurkan untuk menjadi orang yang orang tua yang ikhlas agar tidak terlalu banyak menuntut anak.

Ada sebuah fenomena yang kadang masih terbalik yang disebutkan oleh dr Aisah Dahlan dalam kajiannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: