Fantastis! Sebanyak 7200 Pendaftar MAN IC Pekalongan Perebutkan 96 Kursi

Fantastis! Sebanyak 7200 Pendaftar MAN IC Pekalongan Perebutkan 96 Kursi

DOK - Suasana tes seleksi SNDPB MAN IC Pekalongan --

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Seleksi masuk Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia (IC) atau yang kita kenal dengan Seleksi Nasional Peserta Didik Baru (SNPDB) berlangsung dalam beberapa tahap. Mulai dari sosialisasi, pendaftaran jalur prestasi dan jalur tes, seleksi berkas, pelaksanaan psikotes bagi jalur prestasi, pelaksanaan Computer Based Test (CBT) bagi jalur tes, pengumuman kelulusan dan daftar ulang. 

Pada SNPDB MAN Insan Cendekia Pekalongan dua tahun berturut-turut mendapat animo pendaftar terbanyak dari 24 MAN IC se-Indonesia. Pada tahun 2024 pendaftar MAN IC Pekalongan meningkat yakni sejumlah 7210 dari tahun 2023 sebanyak 6000an dengan kuota diterima 96 peserta didik.

Usai dinyatakan lolos seleksi berkas, seluruh peserta mengikuti CBT SNPDB MAN IC ini. Kegiatan CBT SNPDB MAN IC secara serentak berlangsung selama dua hari pada tanggal 2 dan 3 Maret 2024. Pelaksanaan CBT MAN IC Pekalongan tersebar pada 31 titik lokasi (tilok) di Jawa Tengah, salah satunya di MAN IC Pekalongan. Untuk penentuan kelulusan peserta didik pada SNPDB MAN IC ini mutlak dari hasil tes itu sendiri.

BACA JUGA:SMK Muhammadiyah Kajen Raih Juara 2 LKS SMK Kabupaten Pekalongan 2024

BACA JUGA:Keren, Guru-guru IPS di Kabupaten Pemalang Manfaatkan AI untuk Dukung Kompetensi Digital

Pada pelaksanaan CBT SNPDB Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah, H. Musta'in Ahmad didampingi Kepala Kantor Kemenag Kota Pekalongan dan Kepala MAN ICP melakukan monitoring di MAN IC Pekalongan, pada Sabtu (02/03/2024). 

Dalam monitoringnya beliau mengungkapkan bahwa di Jawa Tengah ada dua madrasah unggulan yaitu MAN IC Pekalongan dan MAN PK Surakarta yang pada tahun ini mengalami peningkatan jumlah peserta yang pesat.

"Tahun ini ada sekitar 5016 yang pengen sekolah di MAN IC Pekalongan, kalau kita tambahkan untuk pilihan kedua mencapai ada 7200. Ini menunjukkan kualitas, prestasi MAN IC Pekalongan diketahui dan diminati oleh siswa-siswi di MTs maupun SMP, bukan hanya di Jawa Tengah namun diseluruh Indonesia" terang Musta'in Ahmad.

BACA JUGA:MTs N 1 Pekalongan Gelar Seleksi Calon Pengurus OSIS Masa Bakti 2024

BACA JUGA:SD Muhammadiyah Bligo 01 Peringati Isra' Mi'raj dengan Kajian Bahaya Bulying Terhadap Anak

H. Musta'in Ahmad mengucapkan terima kasih untuk madrasah unggulan di Jawa Tengah itu karena telah menyelenggarakan pembelajaran dengan baik, yang tergambar dengan animo pendaftar terbanyak hingga membuka titik lokasi ujian sejumlah 31 titik. 

"saat ini titik ujian itu ada 31 titik. Tidak mudah saya kira mengkoordinasikan 31 titik untuk melayani pendaftar yang sedemikian banyak itu" lanjutnya.

Adapun untuk 31 titik lokasi tersebut yakni MAN IC Pekalongan, MAN 2 Banyumas, MTsN 1 Purbalingga, MTsN 1 Cilacap, MTsN 5 Cilacap, MTs N Kota Tegal, MTs N 1 Tegal, MTs N 1 Pemalang, MTs N 1 Grobogan, MTs N 2 Kota Semarang, MAN Demak, MTs N Blora, MTs N 3 Kebumen, MTs N 1 Purworejo, MTs N Salatiga, MTs N 3 Boyolali, MTs N 6 Boyolali, MAN Kendal, MTs N 1 Magelang, MTs N 4 Magelang, MAN 2 Kudus, MTs N 1 Pati, MTs N 1 Jepara, MAN 2 Kota Surakarta, MTs N 3 Sragen, MTs N 1 Wonogiri, MTs N 1 Banjarnegara, MTs N 2 Banjarnegara, MTs N 1 Wonosobo, MTs N 3 Klaten dan MTs N 6 Sleman.

Kepala MAN IC Pekalongan, Khoirul Anam bertindak sebagai penanggung jawab CBT SNPDB mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih untuk masyarakat maupun semua civitas akademik madrasah. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: