Komparasi Skutik 150-155cc: 6 Perbedaan Yamaha NMAX 155 vs Honda ADV 150, Mana yang Lebih Unggul?
Komparasi Skutik 150-155cc: 6 Perbedaan Yamaha NMAX 155 vs Honda ADV 150, Mana yang Lebih Unggul?-Youtube.com/okemotif-
BACA JUGA:Sulam Alis dalam Islam, Bolehkah? Yuk Muslimah Simak Penjelasan MUI Terkait Sulam Alis Ini
Sedangkan Honda ADV 150 tangki bensinnya lebih besar, yaitu 8 liter.
5. Rangka dan Kaki-kaki
Perbedaan kelima dari Yamaha Nmax 155 vs Honda ADV 150 adalah rangka dan kaki-kakinya. Yamaha Nmax 2020 memakai tipe rangka underbone dengan suspensi depan teleskopik dan suspensi belakang tabung.
Untuk ukuran bannya, yakni 110/70-13 untuk ban depan dan 130/70-13 untuk ban belakang. Kedua bannya juga sudah tubeless.
Untuk daya pengereman, Yamaha NMAX terdapat rem cakram di depan dan belakang. Khusus Yamaha Nmax 155 Connected/ABS telah dilengkapi ABS dual channel depan-belakang.
Sedangkan Honda ADV 150 memakai tipe rangka double cradle. Untuk suspensi depan Honda ADV 150 gunakan suspensi telescopic. Sementara di belakang gunakan suspensi tabung.
Honda ADV 150 sendiri telah dilengkapi ban tubeless berukuran 110/80-14 di depan dan 130/70-13 di belakang. Rem depan dan belakang pakai rem cakram. Khusus tipe ABS sudah dilengkapi dengan pengereman anti-lock braking system (ABS), tapi masih single channel, yakni untuk rem depan saja.
6. Harga
Perbedaan kelima dari Yamaha Nmax 155 vs Honda ADV 150 adalah harganya. Soal harga, Honda ADV 150 lebih mahal daripada Yamaha Nmax 155.
Yamaha NMAX saat ini dijual dengan kisaran harga mulai dari Rp 31.115.000 sampai Rp 35.250.000. Sementara, Honda ADV 160, dijual dengan kisaran harga mulai Rp 36 juta sampai Rp 39.250.000.
Nah, itulah 6 perbedaan Honda ADV 150 vs Yamaha Nmax 155. Semoga bermanfaat(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: