4 HP yang Sudah Support Konektivitas 5G dengan Harga 1 Jutaan, Stabil dengan Gyro dan SoC Dimensity!

4 HP yang Sudah Support Konektivitas 5G dengan Harga 1 Jutaan, Stabil dengan Gyro dan SoC Dimensity!

HP yang sudah support konektivitas 5G dengan harga 1 jutaan--freepik.com

Chipset-nya pakai MediaTek Dimensity 700 dan disokong RAM 6 GB yang bisa nambah 2 GB lagi pakai fitur RAM expansion. Untuk internalnya sendiri 128 GB yang bisa diperluas dengan menggunakan slot MicroSD.

Layarnya pakai panel IPS berukuran 6,58 inci dengan resolusi full HD plus, refresh rate-nya 90 Hz, dan dilindungi Corning Gorilla Glass 3 yang membuatnya aman terhadap goresan. Yang suka foto, tersedia pula kamera utama 50 MP dan 2 MP depth sensor untuk efek serta kamera depan 5 MP. 

HP ini ditenagai oleh baterai berkapasitas 5000 mAh yang didukung 18W fast charging dan telah dilengkapi charger 22,5W dalam paket penjualannya. Namun, satu hal yang cukup disayangkan sebagai HP 5g HP ini tidak punya NFC.

Tersedia dengan dua varian memori, HP ini dibanderol dengan harga Rp1.599.000 untuk varian RAM 4 GB dan memori penyimpanan internal 128 GB serta Rp1.699.000 untuk varian 6/128 GB-nya.

BACA JUGA Setara Monitor Gaming! Ada HP dengan Refresh Rate 144Hz dan 165Hz yang Sedang Diskon Hingga Setengah Harga!

BACA JUGA Ramah Budget! Ini 4 HP OPPO yang Turun Harga Drastis Hingga Setengah Harga, RAM Sampai 12 GB dan Kamera Stabil

Poco M3 Pro 5G 

Menjadi rekomendasi terakhir dari HP yang sudah support konektivitas 5G dengan harga 1 jutaan yang akan disajikan kepadamu dalam artikel ini, Poco M3 Pro 5G adalah salah satu pelopor adanya HP 5G murah di Indonesia. Saat itu, HP ini dihargai 2,5 jutaan, tetapi sekarang udah turun jadi 1,8 jutaan saja. 

HP ini diotaki chipset MediaTek Dimensity 700 yang disokong RAM 4 dan 6 GB serta internal hingga 128 GB. Performanya udah cukup bagus buat multitasking harian termasuk juga lancar buat scrolling sosmed.

Soal layar juga udah mulus karena layar PS 6,5 inci ini udah support refresh rate 90 Hz. Untuk baterainya sendiri memiliki kapasitas 5000 mAh dengan fast charging 18W dan menariknya lagi udah tersedia fitur NFC di HP yang satu ini.

Lalu untuk kamera belakang ada lensa utama 48 MP yang ditemani dua lensa tambahan sedangkan bagian depannya ada kamera 8 MP dengan perekaman video 1080p 30 FPS. Hanya saja, yang kurang darinya adalah tidak punya kamera 0,5 dan SIM tray-nya juga hybrid.

BACA JUGA HP Layar AMOLED Harga Satu Jutaan! Termurah di April 2024, Resolusi Full HD Refresh Rate Hingga 120 Hz

BACA JUGA Terbaik Sejauh Ini! Simak Spesifikasi HP 1 Jutaan Paling Worth It untuk Dibeli Tahun 2024, Multifungsi!

Jika kamu merupakan orang yang mementingkan konektivitas yang tinggi ketika membeli HP, maka wajib bagimu untuk mempertimbangkan daftar HP yang sudah support konektivitas 5G dengan harga 1 jutaan di atas sekaligus untuk meminimalkan budget-mu dalam membeli ponsel. (*(

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: