Masa Sulit, Peran BUMDes Dimaksimalkan

Masa Sulit, Peran BUMDes Dimaksimalkan

*Pemdes Pakis Putih Garap Banyak Unit

UNIT BUMDES - Salah satu unit BUMDES Desa Pakis Putih toko menjual alat konveksi.

KEDUNGWUNI - Ditengah pandemi virus corona (Covid-19) saat ini, hampir seluruh sektor ekonomi mengalami penurunan. Kondisi itu nyatanya juga berpengaruh pada unit usaha desa, seperti halnya BUMDES Pakis Putih, Kecamatan Kedungwuni, Kabupaten Pekalongan.

Dengan konsentrasi bisnis toko konveksi, saat ini BUMDes mengalami penurunan omset penjualan sebagai akibat turunnya daya beli konsumen. Hal ini disebabkan karena pengusaha konveksi di sekitar Kedungwuni mengalami penurunan produksi hingga berhenti operasional.

Mengingat kondisi tersebut. Pemdes Pakis Putih hanya mampu berupaya memaksimalkan unit usaha yang lain untuk saling membantu perputaran ekonomi agar tetap jalan.

"Jadi BUMDes itu kan sudah lama ada, mulai dari unit pasar desa, terus layos, RT RW NET, lah ini baru tahun kemarin kami tambah toko alat-alat konveksi. Yang jelas kena dampaknya, jual alat konveksi mengingat mayoritas pekerja konveksi yang saat ini mandek. Meski kena dampak tapi tetap masih berjalan, tetapi pendapatannya jauh dari biasanya," ungkap Kades Pakis Putih, Sudomo, saat dijumpai Radar di kantornya, baru-baru ini.

Pihaknya tak memungkiri, bahwa keberadaaan BUMDes dalam masa pandemi sangat berguna dan bermanfaat. "Keberadaan BUMDES mampu menangkal keadaan saat ini. Kami juga memasukkan banyak karyawan, untuk memperkerjakan mereka. Salah satunya di alat-alat konveksi saja ada 2 orang, terus kami menambah di pasar, kepala pasar akhirnya kami tambahkan, karena dalam situasi kaya gini, ya untuk memperbaikilah. Alhamdulillah unit pasar kan masih jalan baik," jelasnya.

Pihaknya berharap wabah pendemi covid-19 ini segera berakhir, sehingga aktivitas ekonomi masyarakat bisa normal kembali. "Mudah-mudahan covid cepat selesai sehingga masyarakat bergerak kembali ekonominya," tutupnya.(ap3)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: