PPM Undip Bantu Ciptakan Desain Gapura Wisata di Asemdoyong

PPM Undip Bantu Ciptakan Desain Gapura Wisata di Asemdoyong

PEMALANG - Sebagai upaya untuk menambah daya tarik yang kuat pada lokasi wisata di Desa Asemdoyong, Kabupaten Pemalang, Tim Pengabdian Pada Masyarakat (PPM) Undip, Semarang, membantu masyarakat sekitar untuk membuat desain gapura pada akses jalan wisata di Pantai Muara Indah sebagai penanda sekaligus menarik perhatian wisatawan.

DISKUSI - PMM Undip saat berdiskusi dengan masyarakat dari Desa Asemdoyong terkait rencana pembangunan gapura pariwisata di desa setempat.

Seperti diketahui, Pantai Muara Indah merupakan salah satu obyek pariwisata yang dikembangkan oleh masyarakat setempat hingga kini telah banyak dikunjungi wisatawan. Namun meskipun bagian inti pariwisata yaitu area pantai dan juga obyek pariwisata lain telah dikembangkan dengan baik, namun bagian penunjang seperti penanda jalan dan bahkan penanda wilayah justru belum banyak disentuh.

Dipimpin langsung oleh Ketua PPM Undip, Dr Ir Suzanna Ratih Sari MM MA, tim memberikan rekomendasi desain gapura yang kemudian didiskusikan dengan kepala desa setempat, Yusup Mujadi, bersama sejumlah tokoh masyarakat dan warga. Dari hasil diskusi kemudian disepakitlah desain gapura yang terdiri dari beberapa bagian.

Suzanna menjelaskan, dalam desain yang disepakati gapura akan dibangun dengan menggunakan bahan material stainless steel pada hampir seluruh bagian gapura sehingga dapat tahan terhadap cuaca. Kemudian juga terdapat ornamen kapal dan ikan untuk memperkuat karakter bagi desa Asemdoyong sendiri. Ornamen kapal dengan bahan material beton dan finishing pelapis kayu, akan diletakkan pada dasar tiang gapura untuk memberikan kesan bahwa wilayah tersebut merupakan area maritim.

Selanjutnya, untuk ornamen ikan akan diletakkan di atap gapura dengan bahan material besi dengan tujuan memberikan kesan kuat bahwa wilayah tersebut merupakan wisata laut. Material-material lain juga turut diaplikasikan pada gapura tersebut seperti material beton sebagai pondasi hingga tiang-tiang penyangganya. Kemudian adanya sentuhan batu bata sebagai variasi material. Lalu plat alumunium sebagai penyangga tulisan selamat datang yang menggunakan bahan neon box.

Suzanna berharap, sudah adanya desain gapura yang dirancang dapat mendorong perangkat desa beserta masyarakat Desa Asemdoyong agar tergerak untuk merealisasikannya. Sehingga kualitas wisata Desa Asemdoyong dapat terus meningkat. "Dengan terealisasikannya desain gapura ini, semoga dapat menginspirasi desa lain bahkan Desa Asemdoyong sendiri untuk terus meningkatkan kualitas dari desanya masing-masing. Karena pasti masih ada potensi yang dapat dimanfaatkan menjadi sesuatu yang dapat menjadikan desa tersebut dikenal oleh masyarakat luas. Sehingga nantinya dapat berguna bagi masyarakat desa itu sendiri, bahkan Kecamatan Taman dan Kabupaten Pemalang," harapnya. (red/atk)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: