Akhirnya, 39 Santri TPQ Bligorejo Diwisuda

Akhirnya, 39 Santri TPQ Bligorejo Diwisuda

DORO - Sempat tertunda karena pandemi virus corona, sebanyak 39 santriwan dam santriwati Taman Pendidikan Quran (TPQ) Raudhatul Quran di Desa Bligorejo, Kecamatan Doro, akhirnya diwisuda, baru-baru ini.

Prosesi wisuda pun disambut antusias para santri. Para santri dan wali santri bergembira memenuhi gedung TPQ. Kemeriahan tersebut juga menjadi tradisi wajib para santri yang telah berjuang mengkhatamkan Alquran.

Kepala Desa Bligirejo, Titi Erowati kepada Radar Pekalongan menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan wisuda TPQ yang berlangsung meriah. Dia menjelaskan, pendidikan islami yang telah ditempuh anak-anak dari dini merupakan kaderisasi dalam mencetak anak yang berakhlakul karimah dengan mempelajari Alquran sejak dini.

"Semoga tumbuh kembang mereka dalam menuntut ilmu ke janjang yang lebih tinggi akan semakin baik dan akan bermanfaat bagi masyarakat kelak," ungkapnya.

Dijelaskan Titi, dari tahun ke tahun kesadaran masyarakat semakin tinggi dalam memberikan pendidikan islami kepada putra-putrinya. Dia berharap, tren positif terus bisa menjadi bagian dari investasi generasi masa depan yang berakhlakul karimah. "Perkembangan yang baik harus dijaga, demi masa depan anak-anak kita kelak," pungkasnya. (jun)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: