Sah, Empat Personel PPDP Jetak Kidul Dilantik

Sah, Empat Personel PPDP Jetak Kidul Dilantik

BERFOTO - Berfoto 4 personel PPDP Desa Jetak Lengkong, Kecamatan Wonopringgo, dilantik di balai desa setempat, Rabu (15/7/2020).

*Pelantikan Daring se Kabupaten Pekalongan

WONOPRINGGO - Empat orang Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) Desa Jetak Lengkong, Kecamatan Wonopringgo, resmi dilantik secara daring di balai desa setempat, yang dilaksanakan serentak bersama PPDP se Kabupaten Pekalongan. Terhitung 15 Juli sampai 13 Agustus mendatang, mereka akan berkunjung ke rumah-rumah penduduk untuk melakukan pemutakhiran data pemilih Pilkada 2020.

Sekretaris Desa Jetak Lengkong, Nurohmah ketika ditemui di kantor desa usai pelantikan, Rabu (15/7/2020), menuturkan bahwa kegiatan pelantikannya berlangsung sejak jam 8 pagi serentak se Kabupaten Pekalongan. "Pelantikan itu kegiatan yang harusnya dilakukan KPU, tapi karena adanya protokol covid akhirnya dilemparkan ke desa masing-masing," tuturnya.

Dijelaskan Nurohmah, di Jetak Lengkong hanya dilantik 4 PPDP karena termasuk desa kecil sehingga alokasi TPS hanya ada 4. "Tadi hadir, petugas PPDP ada 4 orang. Sama PPS, Kesekretariatan, dan rohaniawan sama ada pihak dari Panwas PPL," jelasnya.

Ia berharap PPDP bisa bekerja maksimal dan profesional dalam melakukan pemutakhiran data pemilih. Juga dalam melaksanakan tugas senantiasa memperhatikan protokol kesehatan sebagaimana sudah diatur secar teknis oleh KPU.

"Harapannya ya tetap aja damai, penduduk bisa tercover semua. Apalagi KTP kan masih tidak bisa cetak, sementara kita banyak yang sudah pindah. Jadi, harapannya PPDP bisa maksimal," jelasnya.

Senada, Zidni selaku Panitia Pemungutan Suara Jetak Lengkong, Divisi Rencana dan Data, juga menyampaikan pentingnya memperhatikan protokol kesehatan.

"Jadi nanti petugas PPDP sudah dilengkapi dengan kelengkapan protokol kesehatan pencegahan covid-19. Mereka sudah di rapid test juga kemarin di RSUD Kajen. Jadi sudah siap intinya. Jadi Hari ini 15 Juli lakukan gerakan klik serentak, juga untuk klik wilayah TPSnya masing-masing," imbuhnya. (ap3)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: