Syukuran Jadi Puncak Anniversary Ke 4 Hotel Santika Pekalongan

Syukuran Jadi Puncak Anniversary Ke 4 Hotel Santika Pekalongan

PEKALONGAN - Hotel Santika Pekalongan baru saja berulang tahun ke 4 tepat Jum'at (23/11) kemarin dan puncak peringatannya berlangsung dengan seremoni syukuran internal manajemen dan karyawan hotel pada Senin (25/11).

Demikian diungkapkan, PR Hotel Santika Pekalongan, Ika Novia kepada Radar Pekalongan tepat setelah Hotel Santika mengakhiri road to anniversary nya pada kegiatan donor darah pada 22 November 2019 kemarin, keluarga besar Hotel Santika Pekalongan akhirnya merayakan acara puncak HUT dengan syukuran dan selamatan.

"Untuk HUT nya sendiri pada tgl 23 November tetapi kami mengadakan puncaknya pada 25 November, karena ada beberapa pertimbangan dari managemen," tambahnya

Ika mengaku banyak perubahan di acara puncak, salah satunya tahun ini syukuran dan tidak mengundang eksternal melainkan merayakan acara puncak hanya dengan keluarga besar Hotel Santika saja.

"Kalau dulu perayaan bukan syukuran. Tahun ini lebih syukuran. Dulu banyak undang orang hotel sekarang tidak. Syukuran bersama potong tumpeng. Lebih sosial sekarang," imbuhnya.

Hotel Santika Pekalongan berupaya menjadi hotel yang ramah, nyaman dan terjangkau bagi semua kalangan baik itu personal, keluarga, intansi maupun komunitas. Sebelum acara puncak anniversary, para karyawan terlebih dahulu menggelar road to anniversary dengan berbagai kegiatan amal dan sosial. Mulai dari bakti sosial pembersihan pinggir pantai Pasir kencana Pekalongan pada tanggal (18/11), berbagi nasi Jum'at pagi dan siang (18/11), donor darah (21/11) hingga berpuncak pada tanggal 25 November yakni syukuran bersama manajemen dan karyawan Hotel Santika.

Kata Ika, banyak perbedaan dan perubahan dalam memperingati HUT Hotel Santika tahun ini.
Peringatan tahun ini lebih diarahkan pada sosial dengan cara yang sederhana dan memberi efek yang besar dan bermanfaat bagi kalangan masyarakat.

"Berbeda dari tahun lalu ditahun ini kita berbeda sederhana tidak ajak siapa-siapa, hanya ngajak tim aja," ungkapnya.

Semua rangkaian kegiatan bakti sosial itu melibatkan 50% karyawan untuk turut andil dalam kegiatan sosial yang digelar baik di pantai Pasir Kencana Pekalongan, berbagi nasi Jum'at, hingga donor darah.

"Hampir 50% kita mengarahkan dari team kita 25 sampai 35 karyawan hotel Santika," jelasnya.

Ika berharap syukuran kali ini menjadikan manajemen dan karyawan semakin bersinegri memajukan kinerja dan kualitas serta kuantitas pelayanan hotel kepada tamu dan rekan bisnis, juga kepada masyarakat dan pemerintah kota Pekalongan.

"Harapannya di hut ke 4 ini tentunya semoga bertambah baik dari segi kualitas dan kuantitas yg kami berikan kepada tamu, karyawan maupun relasi relasi bisnis yg sudah banyak mendukung hotel santika pekalongan sampai saat ini. Dan tentunya semoga semakin sakpore" tutupnya. (ap3)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: