Resep Macaroni Schotel Kukus yang Praktis dan Enak, Tidak Perlu Dipanggang! Orang Rumah Dijamin Suka

Resep Macaroni Schotel Kukus yang Praktis dan Enak, Tidak Perlu Dipanggang! Orang Rumah Dijamin Suka

Resep macaroni schotel kukus yang praktis dan enak-youtube/Anjomi Tamia-

RADARPEKALONGAN – Resep makaroni schotel kukus yang praktis dan sayang enak kamu lewatkan. Simak artikel berikut sampai akhir agar tau resep makanan yang siap memanjakan lidah.

Macaroni schotel adalah salah satu jajanan favorit di Indonesia. Cita rasanya unik karena ada pedas, gurih dan kenyal yang menjadi satu.

Tidak sekedar enak saja, makaroni schotel juga mengandung berbagai macam energi. Dalam makaroni sendiri, proteinnya mencapai 16% kebutuhan harian. Sementara lemaknya hanya 1,2 gram saja. 

Varian olahan makaroni juga mulai banyak bermunculan saat ini. Tidak hanya dicampurkan dengan sayur, bahkan bisa dengan sosis atau daging sapi yang menggugah selera.

BACA JUGA: Resep Makaroni Sosis Goreng: Bekal Anak Sekolah yang Pasti Disukai, Masak 10 Menit Aja

BACA JUGA: 5 Resep Jus Buah dan Sayur untuk Diet, Alternatif Menurunkan Berat Badan yang Paling Enak!

Efek lumer dari makaroni schotel adalah hal yang paling dinantikan. Tapi untuk memasaknya tidak hanya dipanggang saja. Dengan cara mengkukus makaroni schotel dapat memberikan efek lumer dan rasa enak.

Resep Macaroni Schotel Kukus yang Praktis dan Enak 

Solusi buat kamu yang tidak memiliki alat panggang, atau ingin mencoba varian lain. Berikut resep makaroni schotel kukus yang praktis dan enak, bisa dicoba di rumah.

Bahan membuat makaroni schotel kukus :

  • 100 gram makaroni, rebus sampai empuk
  • 2 butir telur
  • 200ml susu cair
  • 100 gram kornet
  • 1 siung bawang putih, cincang
  • 1 buah bombay kecil, cincang
  • 1 sendok makan margarin
  • Garam, merica, kaldu bubuk sesuai selera
  • Keju parut sesuai selera

BACA JUGA:10 Manfaat Daun Pandan untuk Kesehatan Tubuh, dari Mengurangi Kecemasan Sampai Bau Tak Sedap Area Kewanitaan

BACA JUGA:Jangan Disepelekan, Ini Kebutuan Gizi Wanita yang Harus Dipenuhi di Setiap Fasenya!

Cara membuat :

  • Campurkan merica, susu, telur, garam, kaldu dan aduk-aduk sampai merata, sisihkan
  • Siapkan panci penggorengan, cairkan margarin
  • Tumis bumbu berupa bawang putih, dan bawang bombay sampai tercium bau harum
  • Masukan kornet ke dalam panci penggorengan
  • Goreng sampai kornet terlihat sedikit kering, matikan api
  • Siapkan wadah dan alumunium foil
  • Masukan beberapa adonan dan susu dengan rapih
  • Urutannya adalah masukkan makaroni sampai setengah bagian, timpa dengan kornet, keju dan tumpuk lagi dengan makaroni
  • Tuangkan susu dan parut keju lagi di atasnya
  • Lakukan secara berulang sampai bahan habis
  • Siapkan alat pengukus
  • Masukan adonan makaroni skotel ke dalam panci 
  • Kukus sampai 30 menit
  • Jika sudah, angkat kemudian. Macaroni schotel ini bisa dilengkapi dengan topping keju parut lagi.

BACA JUGA:Atasi Masalah Pencernaan Hingga Mengendalikan Kolesterol! 5 Manfaat Air Kelapa Muda untuk Kesehatan Tubuh

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: