8 Makanan untuk Nyeri Sendi dan Cegah Osteoporois yang Efektif dan Mudah Dikonsumsi Sehari-hari
makanan pereda nyeri sendi --freepik.com/jcomp
RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Intip daftar makanan pereda nyeri sendi agar cepat sembuh berikut ini. Kondisi sendi yang tidak sehat dapat menyebabkan peradangan di sekitar sendi.
Penderita nyeri sendi sering kali membutuhkan pendekatan yang komprehensif untuk mengurangi rasa sakit, peradangan, dan meningkatkan fungsi sendi.
Ada beberapa zat yang dapat membantu dalam penanganan nyeri sendi, baik melalui makanan, suplemen, maupun obat-obatan.
Namun, penting untuk selalu berkonsultasi dengan dokter atau ahli kesehatan sebelum mengambil langkah tertentu. Simak serangkaian makanan untuk nyeri sendi dan peradangan berikut ini.
BACA JUGA:Cegah Osteoporosis dan Radang Sendi, Ini Dia 6 Buah yang Bagus untuk Tulang, Rasakan Manfaatnya!
BACA JUGA:9 Vitamin untuk Tulang Terbaik di Apotek, Mampu Atasi Sakit Punggung dan Cegah Osteoporosis
Makanan Pereda Nyeri Sendi
1. Ikan berlemak omega-3
Ikan air dingin merupakan sumber asam lemak Omega-3, yang merupakan nutrisi penting untuk kesehatan sendi. Nutrisi penting ini juga disebut sebagai asam lemak tak jenuh ganda.
Omega-3 terbukti mengurangi protein inflamasi dalam tubuh, dan juga meningkatkan fungsi otak dan menurunkan risiko penyakit jantung, diabetes, dan penyakit lainnya.
Omega-3 dapat ditemukan pada ikan seperti tuna, salmon, trout, halibut, dan sarden.
Mengonsumsi suplemen minyak ikan setiap hari adalah cara lain yang bisa dilakukan untuk menyerap Omega-3.
2. Kacang-kacangan dan biji-bijian
Ada kabar baik bagi para vegan dan vegetarian dalam hal memilih makanan pereda nyeri sendi. Omega-3 juga dapat ditemukan dalam berbagai jenis kacang-kacangan dan biji-bijian.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: