New Suzuki Smash R 115 Fi Optimis Merebut Pasar Motor Bebek di Tanah Air, Spesifikasinya Ajib!

New Suzuki Smash R 115 Fi Optimis Merebut Pasar Motor Bebek di Tanah Air, Spesifikasinya Ajib!

New Suzuki Smash R 115 Fi --Instagram

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - New Suzuki Smash R 115 Fi kembali meramaikan kelas motor bebek di Tanah Air, setelah vakum hampir beberapa tahun kemarin.

New Suzuki Smash R 115 Fi ini, dihadirkan dengan desain yang jauh lebih keren dan juga sporty, tidak seperti generasi sebelumnya.

Meski saat ini pasar kendaraan roda dua lebih didominasi oleh motor-motor matic, namun tidak membuat New Suzuki Smash R 115 Fi menyerah begitu saja untuk merebut pasar motor bebek.

BACA JUGA: Yamaha Aerox 155 Spesifikasinya Sangar, Celana Kalau Sering Disebut Motor Arogan!

BACA JUGA: Deretan Mobil Sedan Irit dan Bandel, Cocok Dikendarai Semua Usia Termasuk Usia 40 Tahun Keatas!

Meskipun merupakan sebuah motor bebek, motor ini ditawarkan dengan bagasi yang cukup luas, sehingga membantu pengendaranya untuk meletakan barang di dalamnya dengan mudah.

Tampilannya pun cukup menarik dan memikat siapapun yang melihatnya, sebab desain yang dimiliki motor ini identik dengan penuh semangat.

Karena persaingan motor kelas bebek pun semakin ketat, membuat Suzuki berusaha untuk berkomitmen merancang motor ini jauh lebih unggul dari para pesaingnya.

BACA JUGA: Yamaha New Nmax 2024 Semakin Optimis Merebut Pasar Motor Matic Bongsor, Sebab Banyak Kelebihannya!

BACA JUGA: Mobil Isuzu Panther Masih Banyak Dicari, Salah Satu Alasannya Memiliki Konsumsi Bahan Bakar Irit!

Motor ini dihadirkan dengan dimensi yang ramping, dan terdapat sudut-sudut tajam yang mampu mencipkatan kesan sporty pada motor ini yang semakin kokoh.

Perpaduan warna dan stripingnya memang sederhana namun tetap terlihat menarik, sehingga mampu memberikan sentuhan yang elegan dan tidak terbantahkan oleh motor ini.

Berbicara mengenai dapur pacu atau mesinnya, motor bebek keluaran Suzuki ini dibekali dengan mesin berkapasitas 112,8 Cc 4 tak satu silinder SOHC 2 katup berpendingin udara.

BACA JUGA: Honda All New Scoopy 2024 Hadir dengan Banyak Pilihan Warna dan Fiturnya Lebih Memukau!

BACA JUGA: Suzuki Carry Pikap 2023 Ditawarkan dengan Spesifikasi Istimewa, dan Berhasil Menjadi Salah Satu Mobil Terlaris

Mesin berkapasitas 112,8 Cc   tersebut mampu menghasilkan tenaga yang cukup besar, terbukti mesinnya mampu menghasilkan tenaga mencapai 6,4 kW pada putaran mesin 8.000 rpm, sementara torsi puncaknya tembus diangka 9 Nm pada putaran mesin 4.000 rpm.

Tentu saja motor ini   menjamin masalah performa yang luar biasa, terutama untuk pemakaian harian yang dapat diandalkan.

Pada bagian depannya, New Suzuki Smash R 115 Fi ini mengandalkan suspensi jenis teleskopik, sementara pada bagian belakangnya menggunakan suspensi jenis lengan ayun.

BACA JUGA: Mantap Honda CB 150 Verza Hadir dengan Desain Lebih Tangguh, Siap Diajak Touring Kemanapun!

BACA JUGA: Honda PCX 160 2024 Siap Bersing dengan Yamaha Nmax 2024, Spesifikasinya Bikin Geleng-Geleng!

Roda-rodanya pun memiliki ukuran yang tepat, sehingga mampu menambah kenyamanan dan juga kestabilan pada motor bebek milik Suzuki ini.

Kemudian untuk masalah sistem pengeremannya, motor ini menggunakan jenis cakram pada bagian depan, sedangkan bagian belakangnya menggunakan jenis tromol, yang mampu menjamin keamanan pengendara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: