Benarkah Air Kelapa untuk Ginjal Bisa Bantu Cegah Pembentukan Batu Oksalat? Yuk Simak Uraiannya di Sini

Benarkah Air Kelapa untuk Ginjal Bisa Bantu Cegah Pembentukan Batu Oksalat? Yuk Simak Uraiannya di Sini

Air Kelapa untuk Ginjal--Freepik.com

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Tak terduga, ternyata ada studi yang mengatakan kalau air kelapa untuk ginjal bisa mencegah terjadinya pembentukan kristal kalsium oksalat.

Air kelapa merupakan minuman yang bisa menjaga kesehatan organ ginjal. Sebab mengandung nutrisi yang bisa membuang kalsium oksalat penyebab sakit batu ginjal.

Buat kamu yang belum tahu apa itu kalsium oksalat, yuk pelajari dulu. Batu kalsium oksalat adalah penyebab terjadinya batu ginjal pada tubuh.

Terbentuknya batu kalsium oksalat ini dimulai dengan menempelnya kristal urine. Berbagai limbah yang menumpuk dari hasil kerja organ ginjal perlu dibersihkan dengan minuman tertentu.

BACA JUGA:Inilah Minuman Pembersih Ginjal yang Efektif Cegah Infeksi Saluran Kemih untuk Lansia 50 Tahun

BACA JUGA:Penyaring Darah Terbaik, Inilah 7 Fungsi Ginjal untuk Jaga Kesehatan Tubuh

Misalnya saja minuman air putih yang tak mengandung gula dan zat tambahan. Konsumsi cairan yang mencukupi dapat mencegah terjadinya gangguan pada ginjal.

Cairan seperti air putih bisa membuang limbah tersisa dalam organ ginjal. Sehingga organ ginjal tetap bersih tanpa adanya pembentukan kalsium oksalat.

Manfaat Air Kelapa untuk Ginjal

Melansir dari studi penelitian yang dilakukan oleh National Library of Medicine ternyata air kelapa bagus untuk menjaga kesehatan ginjal.

Melalui percobaan pada tikus, ternyata air kelapa bisa mencegah kristal yang menempel pada saluran kemih. Bahkan air kelapa bisa mencegah terbentuknya kristal pada urine.

BACA JUGA:Inilah 6 Jenis Makanan Sehat untuk Orang Sakit Agar Cepat Sembuh yang Aman untuk Anak-Anak Hingga Lansia!

BACA JUGA:Inilah 6 Makanan Sehat untuk Penderita Penyakit Jantung Koroner, Mampu Mengurangi Sakit Jantung secara Alami

Para pelaku penelitian menyimpulkan kalau air kelapa untuk ginjal itu sehat. Mengapa sehat? Karena bisa mencegah pembentukan batu kalsium oksalat pada ginjal.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: